Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Luis Milla Puji Peran Ricky Fajrin Saat Indonesia Kalahkan Laos

KOMPAS.com - Pelatih timnas U-23 Indonesia, Luis Milla mengaku puas dengan penampilan bek tengahnya, Ricky Fajrin saat laga lawan timnas U-23 Laos, Jumat (17/8/2018).

Pada laga ini Ricky Fajrin mencetak satu dari tiga gol kemenangan Indonesia. Luis Milla kemudian memuji Ricky Fajrin bersama dua pemain lainnya seusai laga ini.

"Ricky Fajrin dan Hansamu Yama mampu menjaga pertahanan dengan baik, Lalu Zulfiandi selalu mematahkan serangan lawan di wilayahnya (tengah)," kata Luis Milla dikutip dari BolaSport.com.

"Tim juga bermain baik saat bertahan dan menyerang. Saya senang dengan kemenangan ini," tutur pelatih asal Spanyol ini menambahakan.

Jika melihat dari data statistik pujian Luis Milla terkait menyerang dan bertahan sama baiknya bisa dibenarkan.

Ketiga pemain ini yang berposisi sebagai bek dan gelandang bertahan mempunyai akurasi umpan yang cukup baik.

Pada laga lawan Laos ini, Hansamu, Ricky Fajrin dan Zulfiandi masuk daftar enam pemain dengan jumlah operan sukses terbanyak.

Hansamu mencetak 67 operan, Ricky Fajrin 61 dan Zulfiandi 66. Ketiga pemain ini hanya kalah dari Rezaldi Hehanusa (76) dan Evan Dimas (78).

Kemampuan bek dan gelandang bertahan Indonesia dalam mengontrol dan mengirimkan bola menunjukkan ketenangan mereka sebagai pembangun serangan pertama pasukan Luis Milla.

Selanjutnya Indonesia akan berhadapan dengan timnas U-23 Hong Kong pada Senin (20/8/2018).

https://bola.kompas.com/read/2018/08/18/10222378/luis-milla-puji-peran-ricky-fajrin-saat-indonesia-kalahkan-laos

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke