Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Lawan Islandia, Skuad Timnas Indonesia Termotivasi GBK "Baru"

JAKARTA, KOMPAS.com - Para pemain tim nasional Indonesia bakal punya motivasi ekstra pada laga versus timnas Islandia, Minggu (14/1/2018). Mereka ingin menjajal Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) yang baru direnovasi. 

Mencicipi lebih dulu atmosfer Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pasca-renovasi menjadi suntikan motivasi untuk timnas Indonesia. Renovasi SUGBK yang dimulai sejak Agustus 2016 dinyatakan kelar seratus persen.

"Mendapat kesempatan bermain di SUGBK yang baru pasti menjadi motivasi kami," ucap asisten pelatih timnas, Bima Sakti, selepas sesi latihan timnas di Lapangan C, kompleks Gelora Bung Karno (GBK), Senayan. Jumat (12/1/2018).

"Rumput di sini juga sudah bagus sekali. Apalagi di dalam, pasti jauh lebih baik," tutur pria berusia 41 tahun itu.

Adapun SUGBK menggunakan jenis zoysia matrella atau rumput manila yang merupakan standar FIFA nomor satu.

"Ya, sudah enak sekali (dipijak) rumput di tempat latihan kami ini. Sebelum direnovasi kan masih keras," ucap winger timnas, Andik Vermansah, mengamini Bima.

Selain itu, pada momen ini pula SUGBK bakal sekaligus diresmikan oleh Presiden Joko Widodo sebagai salah satu venue Asian Games 2018.

Pada laga pembuka pasca-renovasi, timnas Indonesia bakal beruji coba melawan Islandia di stadion berkapasitas 76.000 lebih tempat duduk tersebut pada Minggu (14/1/2018) pukul 19.00 WIB. Laga ini akan disiarkan langsung di RCTI. (Segaf Abdullah) 

https://bola.kompas.com/read/2018/01/13/09362478/lawan-islandia-skuad-timnas-indonesia-termotivasi-gbk-baru

Terkini Lainnya

Tiga Alasan Persib Bisa ke Final Championship Series dan Akhiri Tren Lawan Bali United

Tiga Alasan Persib Bisa ke Final Championship Series dan Akhiri Tren Lawan Bali United

Liga Indonesia
Allegri Dipecat Juventus, Terima Kasih dari Pria Perancis dan Anak Legenda Milan

Allegri Dipecat Juventus, Terima Kasih dari Pria Perancis dan Anak Legenda Milan

Liga Italia
Borneo FC Siap Balas Dendam demi Kawinkan Gelar Liga 1 2023-2024

Borneo FC Siap Balas Dendam demi Kawinkan Gelar Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Jelang Dortmund vs Real Madrid, Perut Niklas Sule Membuncit

Jelang Dortmund vs Real Madrid, Perut Niklas Sule Membuncit

Liga Champions
Penambahan Skuad Copa America 2024, Alejandro Garnacho Diuntungkan

Penambahan Skuad Copa America 2024, Alejandro Garnacho Diuntungkan

Internasional
Man City Vs West Ham: Guardiola Terbayang Drama 2022

Man City Vs West Ham: Guardiola Terbayang Drama 2022

Liga Inggris
Liverpool Vs Wolves: Tugas Terakhir Klopp, Selamat Tinggal yang Berat...

Liverpool Vs Wolves: Tugas Terakhir Klopp, Selamat Tinggal yang Berat...

Liga Inggris
Arsenal Vs Everton: Saat Arteta Berharap Bantuan Moyes dan West Ham...

Arsenal Vs Everton: Saat Arteta Berharap Bantuan Moyes dan West Ham...

Liga Inggris
Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Liga Inggris
Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Liga Indonesia
Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Liga Italia
Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Badminton
Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Liga Italia
Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke