Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

AC Milan Harus Bersusah Payah Kalahkan Klub Promosi

Kompas.com - 04/12/2016, 20:32 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

MILAN, KOMPAS.com - AC Milan harus bersusah payah meraih kemenangan 2-1 kala menjamu klub promosi, Crotone, dalam lanjutan Serie A di Stadion Giuseppe Meazza, San Siro, Minggu (4/12/2016).

Dua gol AC Milan dalam laga ini diciptakan oleh Mario Pasalic dan Gianluca Lapadula.

Sedangkan Crotone menjebol gawang tuan rumah melalui gol Diego Falcinelli.

Dengan hasil ini, AC Milan menduduki urutan kedua dengan mengemas 30 poin. Mereka hanya terpaut empat angka dari Juventus di puncak klasemen.


Statistik Lega Serie A menunjukkan bahwa AC Milan tampil mendominasi atas tamunya. Mereka menorehkan penguasaan bola hingga 60 persen.

Selain itu, sepanjang 90 menit laga, Rossoneri sanggup melepaskan enam tembakan tepat sasaran dari 12 percobaan.

Meski demikian, publik tuan rumah sempat terdiam lantaran Crotone berhasil membuka keunggulan lebih dulu pada menit ke-26.

Gol Crotone diciptakan oleh sang juru gedor andalan, Falcinelli. Mendapatkan sodoran dari rekannya, Marcus Rohden, Falcinelli yang berada di kotak penalti pun tak kesulitan menjebol gawang Gianluigi Donnarumma.


AC Milan tentu tak ingin dipecundangi di kandangnya sendiri. Mereka terus berupaya keras untuk menyamakan kedudukan.

Hasilnya, pada menit ke-41, mereka sukses mengubah skor menjadi 1-1 berkat gol Pasalic. Proses gol berawal dari sepakan pojok dan disambut Pasalic dengan tandukannya.

Bagi Pasalic yang notabene pemain pinjaman dari Chelsea, gol tersebut merupakan torehan pertamanya untuk AC Milan dari lima pertandingan.

 


Memasuki babak kedua, AC Milan tampil lebih agresif dalam melancarkan serangan. Barisan lini belakang Crotone pun harus berjibaku membendung berbagai upaya tim asuhan Vincenzo Montella.

Situasi itu memaksa pemain Crotone, Lorenzo Crisetig, melakukan pelanggaran terhadap penyerang AC Milan, Gianluca Lapadula, di kotak penalti.

Mbaye Niang kemudian ditunjuk sebagai eksekutor. Akan tetapi, sepakan pemain asal Prancis tersebut dapat ditepis secara heroik oleh kiper Crotone, Alex Cordaz.

AC Milan tak menyerah begitu saja. Saat laga sudah menginjak interval ketiga, intensitas serangan mereka kian meningkat.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com