Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Juara Liga Champions, Real Madrid Raja Eropa dengan 15 Gelar

Kompas.com - 02/06/2024, 04:33 WIB
Farahdilla Puspa,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Real Madrid mempertahankan status Raja Eropa atau tim tersukses di Liga Champions usai mengalahkan Borussia Dortmund

Duel Borussia Dortmund vs Real Madrid pada final Liga Champions 2023-2024 digelar di Stadion Wembley, London, Inggris, Minggu (2/6/2024) dini hari WIB. 

Real Madrid menang 2-0 berkat gol Dani Carvajal (74') dan Vinicius Junior (83').

Tim beralias Los Blancos itu hanya kalah tiga kali dalam 18 penampilan di final Liga Champions, yakni pada 1961-1962, 1963-1964, dan 1980-1981. 

Baca juga: Hasil Dortmund Vs Madrid 0-2, Los Blancos Juara Liga Champions 2024!

Bahkan, Real Madrid tak pernah kalah di final sejak kompetisi ini bernama Liga Champions pada 1992. 

Kemenangan atas Dortmund membuat Madrid mempertahankan status sebagai tim tersukses di Liga Champions dengan 15 gelar. 

Mereka mengungguli AC Milan yang ada di urutan kedua dalam daftar juara Liga Champions dengan catatan 7 trofi. 

Trofi ini terasa makin Spesial untuk Madrid karena mereka tak terkalahkan dalam semusim Liga Champions untuk pertama kalinya dengan catatan 9 kemenangan dan 4 hasil imbang. 

Baca juga: Ancelotti Ingin Pensiun di Madrid, Tekad Bawa Los Blancos Juara Liga Champions

Real Madrid menjadi tim Spanyol kedua yang menjadi juara Liga Champions tanpa terkalahkan setelah Barcelona pada musim 2005-2006. 

Daftar Gelar Juara Liga Champions

  • Real Madrid (15): 1956, 1957, 1958, 1959, 1960, 1966, 1998, 2000, 2002, 2014, 2016, 2017, 2018, 2022, 2024
  • AC Milan (7): 1963, 1969, 1989, 1990, 1994, 2003, 2007
  • Bayern Muenchen (6): 1974, 1975, 1976, 2001, 2013, 2020
  • Liverpool (6): 1977, 1978, 1981, 1984, 2005, 2019
  • Barcelona (5): 1992, 2006, 2009, 2011, 2015
  • Ajax (4): 1971, 1972, 1973, 1995
  • Inter Milan (3): 1964, 1965, 2010
  • Manchester United (3): 1968, 1999, 2008
  • Juventus (2): 1985, 1996
  • Benfica (2): 1961, 1962
  • Chelsea (2): 2012, 2021
  • Nottingham Forest (2): 1979, 1980
  • Porto (2): 1987, 2004
  • Celtic (1): 1967
  • Hamburger SV (1): 1983
  • Steauea Bucuresti (FCSB) (1): 1986
  • Marseille (1): 1993
  • Borussia Dortmund (1): 1997
  • Manchester City (1): 2023
  • Feyenoord (1): 1970
  • Aston Villa (1): 1982
  • PSV Eindhoven (1): 1988
  • Red Star Belgrade (Crvena zvezda) (1): 1991
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com