Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Thiago Motta Pergi dari Bologna, Kans Jadi Pelatih Anyar Juventus

Kompas.com - 23/05/2024, 20:45 WIB
Ahmad Zilky,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Bologna secara resmi mengonfirmasi sang pelatih, Thiago Motta, pergi dari klub di tengah ketertarikan Juventus.

“Pagi ini, Thiago Motta mengatakan kepada klub bahwa dia tidak akan memperpanjang kontraknya dengan Bologna FC 1909,” tulis pernyataan resmi Bologna.

“Klub ingin mengucapkan terima kasih kepada Thiago atas kerja luar biasa yang sudah dilakukan di sini dan mendoakan yang terbaik untuk kariernya ke depan,” lanjut keterangan resmi Bologna.

ESPN mengabarkan bahwa Thiago Motta akan memilih untuk menjadi pelatih anyar Juventus guna menggantikan Massimiliano Allegri.

Baca juga: Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Massimiliano Allegri “ditendang” dari kursi kepelatihan Juventus, kendati mampu membawa Bianconeri juara Coppa Italia 2023-2024.

“Motta diperkirakan akan pindah ke Juventus, menggantikan Alleggri,” tulis ESPN pada Kamis (23/5/2024).

Thiago Motta memang menarik perhatian Juventus seusai berhasil mengantarkan Bologna ke Liga Champions untuk kali pertama dalam sejarah.

Selama Motta melatih Bologna, pelatih berkebangsaan Italia itu meraih 35 kemenangan, 23 imbang, dan 17 kekalahan dari 75 pertandingan.

Baca juga: Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Tak ayal, Presiden Bologna, Joey Saputo, sejatinya menginginkan Thiago Motta bertahan di klub berjulukan Rossoblu.

Terlebih lagi, Joey Saputo menilai, kinerja Thiago Motta selama di Bologna sangat bagus.

Namun, Joey Saputo tak bisa menghentikan kehendak Thiago Motta untuk meninggalkan Bologna.

Pria kelahiran 25 September 1964 itu kini hanya berharap Motta mendapatkan kesuksesan dalam kariernya sebagai pelatih di masa depan.

Baca juga: Klasemen Liga Italia: Milan dan Inter Pesta Gol, Bologna Salip Juventus

“Dalam dua tahun ini saya sudah bertemu dengan pelatih yang siap dan sangat siap untuk menang,” kata Joey Saputo.

“Dia sudah menanamkan gaya permainan brilian. Mencapai Liga Champions Berardi dia dan semua pemain akan tercatat dalam sejarah klub kami.”

“Saya ingin dia bertahan di Bologna, tetapi saya hanya bisa berterima kasih kepadanya dan staf atas dua musim luar biasa. Saya mendoakan yang terbaik untuknya di masa depan,” imbuhnya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Hasil Australian Open 2024: Ahsan/Hendra Runner-up, Kalah dari Wakil China

Hasil Australian Open 2024: Ahsan/Hendra Runner-up, Kalah dari Wakil China

Badminton
Perkenalkan Gilson Costa, Tambah Kekuatan Lini Tengah Persebaya

Perkenalkan Gilson Costa, Tambah Kekuatan Lini Tengah Persebaya

Liga Indonesia
Atlet PB Djarum Tampil Dominan pada Graha Padma Wali Kota Cup 2024

Atlet PB Djarum Tampil Dominan pada Graha Padma Wali Kota Cup 2024

Badminton
Hasil Australian Open 2024: Bekuk Wakil Malaysia, Ana/Tiwi Juara!

Hasil Australian Open 2024: Bekuk Wakil Malaysia, Ana/Tiwi Juara!

Badminton
Hasil Final Australian Open 2024: Berjuang Tiga Gim, Ester Runner-up

Hasil Final Australian Open 2024: Berjuang Tiga Gim, Ester Runner-up

Badminton
Malut United Resmi Rekrut Duo Kembar Yakob dan Yance Sayuri

Malut United Resmi Rekrut Duo Kembar Yakob dan Yance Sayuri

Liga Indonesia
Kembangkan Basket di Indonesia, 3 Misi Beavers Hadirkan Kompetisi

Kembangkan Basket di Indonesia, 3 Misi Beavers Hadirkan Kompetisi

Sports
Polandia Vs Belanda, Van Dijk Siap Kerja Keras demi Menangi Laga Perdana

Polandia Vs Belanda, Van Dijk Siap Kerja Keras demi Menangi Laga Perdana

Internasional
Ronaldinho Kritik Skuad Brasil, Tim Terburuk di Copa America 2024

Ronaldinho Kritik Skuad Brasil, Tim Terburuk di Copa America 2024

Internasional
Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Liga Italia
Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Internasional
Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Sports
Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Internasional
Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Internasional
Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com