Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persebaya Vs Madura United, Derbi Suramadu Jembatan untuk Empat Besar

Kompas.com - 13/03/2024, 12:00 WIB
Suci Rahayu,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Laga Derbi Suramadu antara Persebaya Surabaya vs Madura United yang tersaji pada laga pekan ke-29 Liga 1 2023-2024 diprediksi akan berjalan sengit di Stadion Gelora Bung Tomo, Rabu (13/3/2024) malam.

Kedua tim sama-sama bertekad untuk meraih poin penuh guna menempati posisi terbaiknya di klasemen sementara.

Untuk Madura United, pelatih Mauricio Souza menargetkan timnya bisa meraih poin dan masuk empat besar meski tanpa beberapa pemain yang absen akibat cedera.

Saat ini, tim berada diposisi kelima dengan perolehan 45 poin. Adapun Persebaya menempati posisi ke-12 dengan 35 poin.

Baca juga: Jadwal Pekan Ke-29 Liga 1, Dua Derbi Tersaji, Banyak Laga Hidup-Mati

"Ada beberapa pemain tidak bisa bermain karena cedera, kami sedang dalam keadaan tidak baik, tetapi kami akan memberikan hasil yang maksimal," ujarnya.

"Kami datang ke sini untuk mencari poin dan sudah siap untuk pertandingan," ujar pelatih asal Brasil itu.

"Kami punya kesempatan besar, kalau bisa melewati semua kesulitan, kami bisa bersaing di empat besar. Jadi, saya pikir masih ada beberapa pertandingan yang bisa dilihat siapa yang akan lolos empat besar," ucapnya. 

"Oleh karena itu, untuk bisa mendapat tempat di empat besar, kami harus terus mendapatkan poin," katanya.

Baca juga: Persebaya Tak Mau Hilang Ritme di Bulan Puasa, Munster Andalkan Pengalaman

Sementara itu, untuk mewujudkan targetnya, ia juga mewaspadai Persebaya yang tidak diperkuat dua pemain pentingnya absen, Paulo Henrique dan Muhammad Iqbal.

Namun, Persebaya memiliki permainan yang lebih baik saat ditangani oleh Paul Munster. Pergantian pelatih di tengah kompetisi menurutnya mampu meningkatkan kualitas permainan Persebaya. 

"Namun, saya juga tahu kalau Persebaya bukanlah tim yang hanya mengandalkan satu dua pemain, tapi mengandalkan seluruh tim karena Persebaya adalah tim yang kuat. Ada beberapa pemain secara individual memiliki kemampuan yang luar biasa," tutur Mauricio Souza.

“Pertandingan dapat dimenangkan di lapangan untuk tim yang bagus. Madura akan menunjukkan di lapangan kualitasnya, akan menjadi pertandingan yang bagus untuk kedua tim," katanya.

Baca juga: Persebaya Vs Madura United, Meski Head to Head Bagus, Munster Butuh Bonek

Sementara itu, pemain Madura United, Malik Risaldi, mengatakan pertandingan Derbi Suramadu tersebut merupakan laga yang penting agar bisa merebut posisi empat besar.

"Semua sudah siap untuk pertandingan besok karena ini pertandingan yang sangat penting untuk tim, untuk merebut empat besar," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Liga Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Badminton
Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Timnas Indonesia
Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Badminton
Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com