Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ibrahimovic Akhirnya Kerja, 5 Jam di Pusat Latihan AC Milan

Kompas.com - 21/12/2023, 08:30 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

KOMPAS.com - Zlatan Ibrahimovic akhirnya menjalankan pekerjaan barunya di AC Milan. Selama 5 jam lebih Ibra menghabiskan waktu di Milanello, sentra latihan Rossoneri.

Ibrahimovic resmi memulai babak ketiga kariernya bersama AC Milan pada Rabu (20/12/2023). 

Sosok beralias Ibracadabra itu tak lagi berperan sebagai pemain seperti dalam dua pengabdian sebelumnya untuk Rossoneri pada 2010-2012 dan 2020-2023.

Ibrahimovic kini menjadi bagian dari manajemen Il Rossoneri (Si Merah-Hitam). Ia bertugas sebagai "mitra operasional" dan "penasihat senior" bagi klub. 

Pria asli Rosengard, Swedia, tersebut akan dilibatkan dalam kegiatan komersial maupun teknis Milan.

Baca juga: Ibrahimovic Kembali ke Milan, Pertama Jumpa dengan Pioli dan Pemain

Saat dibutuhkan, Ibrahimovic dimungkinkan untuk datang ke Milanello dan memberikan input buat skuad utama asuhan Stefano Pioli.

Itulah yang dilakukan Ibrahimovic pada Rabu (20/12/2023) kemarin. Ia tiba di pusat latihan Rossoneri, yakni Milanello, pada pukul 10.00 waktu setempat.

Ia datang menyapa dalam sesi latihan Milan. Ibrahimovic didampingi oleh Geoffrey Moncada (Kepala Pemandu Bakat) dan Antonio D'Ottavio (Direktur Olahraga).

Menurut laporan Sky Sport Italia, awalnya Ibrahimovic berbicara dengan Stefano Pioli jelang sesi latihan Milan.

Eks penyerang Malmo dan Ajax itu kemudian menyapa tim di ruang ganti sembari menjelaskan peran barunya. 

Bukan cuma kepada pemain, Ibrahimovic juga kembali memperkenalkan diri kepada seluruh karyawan di Milanello, mulai dari tim dokter, pekerja gudang, dan pramusaji.

Baca juga: Problem Utama Milan Bukan Inter, tetapi Cedera

Ibrahimovic menghabiskan lebih dari lima jam di Milanello. Ia baru pergi pada pukul 15.10.

"Dia praktis merupakan orang terakhir yang pergi, setelah pemain, staf, dan direktur," tulis Sky Sport Italia.

Ibrahimovic akhirnya memulai peran barunya sebagai bagian dari manajemen Milan. Seperti diketahui, aksi Ibra sempat tertunda karena virus influenza.

Lantaran sakit, Ibra tak jadi mengunjungi Milanello saat anak asuh Stefano Pioli mempersiapkan diri jelang laga melawan Monza pada pekan ke-16 Liga Italia 2023-2024 akhir pekan silam.

Ibrahimovic pun tak menampakkan diri di Stadion San Siro ketika Milan menggilas Monza 3-0, Minggu (17/12/2023).

Ia disebut baru akan bisa mengamati aksi Rossoneri langsung dari tribune pada laga pekan ke-17 Liga Italia di markas Salernitana, Stadion Arechi, Sabtu (23/12/2023) dini hari WIB.

Lalu, tanggal 30 Desember mendatang diperkirakan akan menjadi momen "debut" tugas baru Ibrahimovic di San Siro. Kala itu, Milan akan menjamu Sassuolo.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Liga Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Badminton
Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com