Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Akhir Kemeriahan Piala Dunia U17 di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya

Kompas.com - 22/11/2023, 23:13 WIB
Suci Rahayu,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Penyelenggaraan Piala Dunia U17 2023 Indonesia rampung diselenggarakan di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur.

Stadion kebangaan masyarakat Kota Surabaya tersebut sebelumnya gegap gempita mendapatkan kepercayaan untuk melaksanakan upacara pembukaan.

Stadion tersebut juga menjadi venue tuan rumah laga-laga Timnas U17 Indonesia di babak penyisihan Grup A Piala Dunia U17 2023.

Tugas terakhir Stadion Gelora Bung Tomo di Piala Dunia U17 adalah menyelenggarakan dua pertandingan babak 16 besar: Timnas Mali vs Meksiko dan Timnas Maroko vs Iran, Selasa (21/11/2023) malam.

Baca juga: Piala Dunia U17 Memberikan Dampak Positif bagi Sektor Ekonomi dan Pariwisata

Hari terakhir tersebut terpantau tidak semarak babak penyisihan Grup A saat Timnas Indonesia U17 berlaga.

Ketika itu, banyak suporter Garuda dari penjuru Indonesia datang untuk memberikan dukungan bagi Merah Putih.

Namun, pertandingan babak 16 besar Piala Dunia U17 2023 tetap menjadi pusat perhatian penikmat sepak bola. Selain itu matchday terakhir ini juga dimeriakan siswa-siswi sekolah di Kota Surabaya.

Sejumlah suporter Timnas Mali saat menyaksikan babak 16 besar Piala Dunia U17 2023 Indonesia melawan Meksiko yang berakhir dengan skor 5-0 di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Jawa Timur, Selasa (21/11/2023) sore.KOMPAS.com/SUCI RAHAYU Sejumlah suporter Timnas Mali saat menyaksikan babak 16 besar Piala Dunia U17 2023 Indonesia melawan Meksiko yang berakhir dengan skor 5-0 di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Jawa Timur, Selasa (21/11/2023) sore.

Para siswa ini diberikan kesempatan oleh pihak penyelenggara menyaksikan pertandingan Piala Dunia U17 secara gratis.

Mereka pun datang secara berkelompok dengan dikoordinasikan oleh sekolah masing-masing. Mayoritas menggunakan seragam sekolah, namun sebagian lagi ada yang mengenakan seragam olahraga.

Tercatat sekitar 7000-an siswa hadir memeriahkan pertandingan Timnas Mali vs Meksiko yang dimulai 15.30 WIB.

Nesya, siswa asal SMK Wijaya Putra, mengatakan sangat senang karena diberikan kesempatan menyaksikan pertandingan Piala Dunia U17 2023.

Baca juga: Maroko Lolos ke Delapan Besar Piala Dunia U17, Pelatih Iran Apresiasi Pemain

 

Ia mengungkapkan tidak semua siswa mendapatkan kesempatan ini, hanya beberapa saja yang terpilih.

“Dari pihak sekolah menawarkan cuma beberapa perwakilan dan tidak dipungut biaya,” ujar siswi berkerudung itu kepada Kompas.com.

Sejumlah suporter Timnas Meksiko saat menyaksikan babak 16 besar Piala Dunia U17 2023 Indonesia melawan Mali yang berakhir dengan skor 5-0 di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Jawa Timur, Selasa (21/11/2023) sore.KOMPAS.com/SUCI RAHAYU Sejumlah suporter Timnas Meksiko saat menyaksikan babak 16 besar Piala Dunia U17 2023 Indonesia melawan Mali yang berakhir dengan skor 5-0 di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Jawa Timur, Selasa (21/11/2023) sore.

Sekolahnya mendapatkan jatah 150 tiket pertandingan. Ia dan teman-temannya berangkat secara berkelompok dengan didampingi oleh guru.

“Tadi berangkat dari sekolah bersama-sama lalu ke terminal lalu naik shuttle. Sebenarnya lebih praktis bawa motor sendiri-sendiri tapi kalau langsung ke sini bawa motor sendiri-sendiri pasti tidak kondusif, jadi benar ada shuttle,” imbuhnya.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Timnas Indonesia
Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesia Segrup dengan Vietnam

Hasil Drawing ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesia Segrup dengan Vietnam

Timnas Indonesia
Calvin Verdonk dan Jens Raven Diperkirakan Bisa Bermain di Kualifikasi Piala Dunia

Calvin Verdonk dan Jens Raven Diperkirakan Bisa Bermain di Kualifikasi Piala Dunia

Timnas Indonesia
Brighton Dekati Kieran McKenna untuk Gantikan De Zerbi

Brighton Dekati Kieran McKenna untuk Gantikan De Zerbi

Liga Inggris
Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

Liga Inggris
Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Liga Indonesia
Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

Liga Italia
Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

Timnas Indonesia
Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Liga Inggris
Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Liga Italia
Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Liga Indonesia
AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai 'Nopetegui'

AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai "Nopetegui"

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com