Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Madura United Vs Bhayangkara FC, Pemuncak Klasemen Waspadai Kebangkitan The Guardians

Kompas.com - 25/08/2023, 09:00 WIB
Suci Rahayu,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Madura United dalam kondisi waspada penuh menghadapi Bhayangkara FC pada laga pekan ke-10 Liga 1 2023-2024 di Stadion Gelora Bangkalan, Jumat (25/8/2023) sore.

Di atas kertas, Madura United memang lebih diunggulkan. Posisi di klasemen sementara memberikan gambaran tersebut.

Madura United saat ini berada di puncak dengan catatan dua kemenangan beruntun. Laskar Sape Kerrab memiliki 19 poin dari sembilan laga yang sudah dimainkan.

Baca juga: Madura United di Puncak Liga 1 berkat Strategi Bebaskan Pemain

Sementara itu Bhayangkara FC, yang mengalami tiga kekalahan beruntun, justru sedang berjuang keluar dari zona degradasi.

Mereka berada di posisi ke-17 atau kedua dari bawah. The Guardians, julukan Bhangkara FC, baru mengumpulkan empat poin dari sembilan pertandingan.

Kendati demikian, Madura United pantang lengah. Tim harus berkonsentrasi penuh demi mempertahankan posisi puncak klasemen.

Apalagi pelatih Madura United Mauricio Souza tidak bisa menurunkan komposisi terbaiknya.

"Kami tahu bagaimana susahnya pertandingan ini. Lawan punya koordinasi yang bagus. Kami harus konsentrasi total dalam pertandingan," ungkapnya.

Madura United kehilangan tiga pemain andal dalam urusan mencetak gol. Hugo Gomes (Jaja) mengalami cedera tangan, Francisco Rivera dan Malik Risaldi yang terkena akumulasi kartu.

Baca juga: Madura United di Puncak Liga 1, Andalan Menepi karena Cedera Tangan

Sejauh ini, Jaja sudah mencetak 3 gol dan 3 assist. Rivera mencetak 4 gol dan 3 assist dan Malik Risaldi telah menyumbangkan 2 gol dan 2 assist.

Namun Mauricio Souza tidak akan menyalahkan keadaan. Diakuinya, hal seperti itu lumrah terjadi.

"Situasi itu bisa terjadi dalam kompetisi, pasti ada cedera, kartu kuning dan lainnya. Sesuatu yang akan terjadi sepanjang kompetisi," ucapnya.

Ada hikmah yang bisa diambil dari situasi tersebut. Para pemain yang jarang jadi starter memiliki kesempatan bermain dan ini momen mengukur kedalaman komposisi tim.

"Sekarang kami punya kesempatan untuk melibatkan semua di tim. Pertandingan lalu kami juga punya beberapa opsi di pertandingan dan tim bisa bermain dengan baik," ujar pelatih 49 tahun itu.

Baca juga: Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Perkasa di Puncak, Persis Solo Libas Bali United

"Seperti saya pernah bicara, pemain yang masuk (dari bangku cadangan), kasih lihat kualitas yang mereka punya, bagaimana mereka penting dalam tim untuk kmi bisa lebih baik di kompetisi," imbuhnya.

Selain kondisi tim yang tidak prima, Madura United juga dibayangi catatan kurang apik saat menghadapi The Guardian.

Dari lima laga terakhir sejak 2020, Madura United hanya mampu memetik satu kemenangan, satu lainnya berakhir imbang dan tiga kali dikalahkan Bhayangkara FC.

Kendati demikian Mauricio Souza memastikan hal tersebut tidak akan berpengaruh. Tim masih dalam motivasi tinggi untuk memenangkan pertandingan.

"Persiapan berjalan sesuai dengan apa yang sudah kami rencanakan. Semua pemain dalam motivasi tinggi," pungkasnya.

Klasemen Liga Indonesia

No Klub D M S K -/+ P
1
Madura United
9 6 1 2 6 19
2
Barito Putera
9 5 2 2 9 17
3
Borneo
9 4 4 1 5 16
4
RANS Nusantara
9 4 4 1 4 16
5
PSS Sleman
9 4 3 2 1 15
Klasemen selengkapnya

Keterangan:
No: Peringkat
D: Dimainkan
M: Menang
S: Seri
K: Kalah
-/+: Selisih Gol
P: Poin
*Update terakhir Senin (21/08/2023) pukul 11:32 WIB

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing ASEAN Cup 2024 Vs Vietnam

Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing ASEAN Cup 2024 Vs Vietnam

Timnas Indonesia
Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Internasional
Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Liga Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024

Jadwal Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Liga Indonesia
Daftar Skuad Inggris untuk Euro 2024: Tanpa Rashford-Henderson, Ada Maguire

Daftar Skuad Inggris untuk Euro 2024: Tanpa Rashford-Henderson, Ada Maguire

Internasional
Toni Kroos Pensiun, Ruang Ganti Real Madrid Terguncang

Toni Kroos Pensiun, Ruang Ganti Real Madrid Terguncang

Liga Spanyol
Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Badminton
Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Liga Inggris
Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Timnas Indonesia
Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Timnas Indonesia
Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com