Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kehebatan Haaland Terbukti Lewat Angka, Pep Guardiola Tak Perlu Banyak Bicara

Kompas.com - 11/10/2022, 22:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber Diario AS

KOMPAS.com - Penyerang Manchester City, Erling Haaland, memiliki bakat fenomenal, terutama soal urusan mencetak gol.

Erling Haaland telah menunjukkan kehebatannya tersebut lewat statistik atau angka-angka yang sejauh ini ia ukir.

Dengan demikian, Pep Guardiola selaku pelatih Man City tak perlu lagi banyak berbicara untuk menggambarkan kehebatan Erling Haaland.

Pep Guardiola pun menyadari hal tersebut ketika ditanya soal Erling Haaland menjelang laga lanjutan Liga Champions kontra FC Copenhagen, Selasa (11/10/2022).

Baca juga: Copenhagen Vs Man City, Sulitnya Jaga Erling Haaland

"Saya banyak berbicara tentang dia, tetapi terkadang saya tidak perlu melakukannya karena angka (telah menunjukkan)," kata Pep Guardiola, dikutip dari Diario AS.

Di samping itu, Pep Guardiola juga menyebut Erling Haaland sebagai salah satu striker terbaik yang pernah ia latih.

"Dia adalah salah satu yang terbaik. Saya memiliki banyak striker yang sangat, sangat bagus, dan Erling adalah salah satunya," ujar Pep Guardiola.

"Dia peka dan pria yang baik. Dia melakukan segala hal untuk tim, tetapi kami tetap perlu bekerja sama dan itu telah terjadi," tutur Pep Guardiola menambahkan.

Baca juga: Guardiola Bantah Haaland Punya Klausul Khusus Real Madrid

Erling Haaland dalam Angka

Bakat fenomenal Erling Haaland sudah terlihat sejak dirinya tampil pada Piala Dunia U20 2019, tepatnya ketika membawa timnas U20 Norwegia menang 12-0 atas Honduras di fase grup.

Kala itu, Erling Haaland berhasil membukukan sembilan gol ke gawang Honduras.

Erling Haaland menghukum Honduras lewat kekuatan kedua kakinya. Dia bisa mencetak gol dengan kaki kiri maupun kanan.

Sejak saat itu, nama Erling Haaland terus meroket, baik ketika masih membela RB Salzburg, Borussia Dortmund, hingga berlabuh di Manchester City pada Juli 2022.

Terkini, Erling Haaland sudah membukukan total 20 gol dalam 13 penampilan bersama Man City di semua kompetisi.

Baca juga: Top Skor Liga Inggris, Erling Haaland Tak Tersentuh di Puncak

Striker Manchester City Erling Haaland (kedua dari kiri) merayakan golnya dengan rekan satu timnya pada pertandingan Grup G Liga Champions UEFA antara Man City vs Dortmund di Stadion Etihad di Manchester pada 14 September 2022. Man City selanjutnya melakoni laga derbi melawan Man United di Liga Inggris. Duel Man City vs Man United akan digelar di Stadion Etihad, Minggu (2/10/2022) malam WIB. AFP/LINDSEY PARNABY Striker Manchester City Erling Haaland (kedua dari kiri) merayakan golnya dengan rekan satu timnya pada pertandingan Grup G Liga Champions UEFA antara Man City vs Dortmund di Stadion Etihad di Manchester pada 14 September 2022. Man City selanjutnya melakoni laga derbi melawan Man United di Liga Inggris. Duel Man City vs Man United akan digelar di Stadion Etihad, Minggu (2/10/2022) malam WIB.

Khusus di Liga Inggris, Erling Haaland sudah mencetak 15 gol untuk The Citizens. Dia pun mendominasi persaingan menuju daftar top skor Liga Inggris musim 2022-2023.

Erling Haaland juga telah mengukir banyak rekor dalam proses sepak terjangnya di pentas Liga Inggris.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com