Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jika Chelsea Vs Real Madrid Sampai Adu Penalti, Siapa Lebih Unggul?

Kompas.com - 05/05/2021, 18:40 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

LONDON, KOMPAS.com - Jadwal Liga Champions hari ini menyajikan laga Chelsea vs Real Madrid.

Duel Chelsea vs Real Madrid merupakan laga leg kedua semifinal Liga Champions yang akan dihelat di Stadion Stamford Bridge pada Kamis (6/5/2021) dini hari WIB.

Laga Chelsea vs Real Madrid dini hari nanti diprediksi akan berjalan sengit karena peluang kedua tim untuk lolos ke final relatif sama besar.

Hal itu tidak lepas dari hasil imbang 1-1 pada leg pertama di Stadion Alfredo Di Stefano tengah pekan lalu.

Baca juga: Chelsea Vs Real Madrid, Tuchel Punya Strategi Anti-Sergio Ramos

Hasil tersebut membuat Chelsea kini hanya membutuhkan hasil imbang tanpa gol pada laga dini hari nanti untuk lolos ke final Liga Champions.

Di sisi lain, syarat yang harus dipenuhi Real Madrid agar bisa lolos ke final Liga Champions musim ini adalah menang atau menahan imbang Chelsea dengan skor lebih dari 1-1.

Melihat jalannya leg pertama, bukan tidak mungkin pertemuan Chelsea dan Real Madrid dini hari nanti akan diselesaikan dengan cara adu penalti.

Laga leg kedua Chelsea vs Real Madrid bisa berlanjut sampai adu penalti hanya jika kedua tim bermain imbang 1-1 sampai babak perpanjangan waktu.

Jika Chelsea dan Real Madrid pada akhirnya harus melakoni adu penalti, siapa yang lebih unggul?

1. Faktor Pengalaman

Dari segi pengalaman, Chelsea tercatat lebih sering menghadapi adu penalti di kompetisi Eropa daripada Real Madrid.

Dikutip dari situs UEFA, Chelsea sudah pernah enam kali bertanding sampai adu penalti sementara Real Madrid baru empat kali.

Meski kalah dari segi pengalaman, jumlah kemenangan Real Madrid dari adu penalti di kompetisi Eropa sama seperti milik Chelsea, yakni dua kali.

Kali terakhir Real Madrid harus bertanding sampai adu penalti di kompetisi Eropa terjadi pada final Liga Champions musim 2015-2016.

Baca juga: Chelsea Vs Real Madrid, Potensi Zidane Ikuti Jejak Sir Alex Ferguson

Real Madri saat itu sukses keluar sebagai juara seusai mengalahkan rival satu kotanya, Atletico Madrid, dengan skor 5-3 di babak adu penalti.

Berbeda dari Real Madrid, Chelsea justru menelan kekalahan saat terakhir kali menghadapi adu penalti di kompetisi Eropa.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com