Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Espargaro: Honda adalah Barcelona dan Marc Marquez adalah Lionel Messi

Kompas.com - 21/03/2021, 15:20 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pebalap Repsol Honda, Pol Espargaro, sangat berharap rekan satu timnya, Marc Marquez, pulih lebih cepat sehingga bisa tampil sejak seri pertama MotoGP 2021.

Sebab, Pol Espargaro menilai kehadiran Marc Marquez sangat penting terhadap proses adaptasinya di Repsol Honda maupun pengembangan motor RC213V.

Pol Espargaro secara khusus mengaku sangat membutuhkan data Marc Marquez agar dirinya bisa memahami karakter motor RC213V.

Sebagai gambaran, Pol Espargaro menyebut peran Marc Marquez di Repsol Honda sama pentingnya seperti Lionel Messi di Barcelona.

Baca juga: Geber Motor Rp3,4 Miliar, Marc Marquez Kejar Jadwal MotoGP Qatar

"Kami sangat membutuhkan Marc Marquez kembali ke lintasan. Kami membutuhkan Marc Marquez untuk mengetahui batasan dari RC213V dan karena dia memang selalu terdepan," kata Pol Espargaro dikutip dari situs Corsedimoto.

"Menjadi rekan satu tim pebalap terbaik dunia adalah satu-satunya cara untuk membuat saya berkembang," ujar Pol Espargaro.

"Saya membutuhkan seseorang yang cepat untuk membantu saya. Jika ingin menjadi juara dunia, saya harus belajar dari pebalap terbaik di sisi saya," tutur Pol Espargaro.

"Honda adalah Barcelona, dan Marc Marquez adalah Lionel Messi," ucap pebalap asal Spanyol itu menambahkan.

Marc Marquez sebenarnya sudah didaftarkan Repsol Honda sebagai pebalap sementara untuk seri pembuka MotoGP 2021 yang akan dihelat di Sirkuit Losail, Qatar, pada Minggu (28/3/2021).

Baca juga: Marc Marquez Disebut Bakal Comeback di FP1 MotoGP Qatar 2021

Namun, hingga saat ini masih belum ada kepastian apakah Marc Marquez bisa tampil di Sirkuit Losail atau tidak.

Terkait hal itu, Marc Marquez sudah menyatakan akan menunggu hasil pemulihan cedera retak tulang lengan kanannya sebelum membuat keputusan.

Progres pemulihan cedera retak tulang lengan kanan Marc Marquez bisa dikatakan sangat positif.

Terkini, Marc Marquez dengan seragam balap lengkap sudah terlihat menggeber motor Honda RC213V-S di Sirkuit Catalunya, Barcelona, Spanyol, pada Selasa (16/3/2021).

Motor dengan kapasitas 999cc itu merupakan replika yang paling mendekati motor balap Marc Marquez, Honda RC213V.

Baca juga: MotoGP 2021, Marquez Belum Menyerah Kejar Seri Pembuka di Qatar

Aksi di Sirkuit Catalunya itu membuat Marc Marquez kini sering diprediksi bisa tampil pada seri pembuka MotoGP 2021.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Motivasi 'Tolak Kalah' dari Bobotoh

Persib Tatap Championship Series, Motivasi "Tolak Kalah" dari Bobotoh

Liga Indonesia
Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia
PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

Internasional
Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas Indonesia
Saat Rekor Penalti Pemain Guinea Ternoda dalam Laga Vs Timnas U23 Indonesia...

Saat Rekor Penalti Pemain Guinea Ternoda dalam Laga Vs Timnas U23 Indonesia...

Internasional
Guinea dan Ilaix Moriba Diserbu Komentar Rasis, Sepak Bola Seharusnya Mempersatukan

Guinea dan Ilaix Moriba Diserbu Komentar Rasis, Sepak Bola Seharusnya Mempersatukan

Timnas Indonesia
Guinea Masuk Grup 'Neraka' Olimpiade 2024, Pelatih Reuni dengan Henry

Guinea Masuk Grup "Neraka" Olimpiade 2024, Pelatih Reuni dengan Henry

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Usai Garuda Muda Jalani Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Timnas Indonesia Usai Garuda Muda Jalani Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap 'Sulit' Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap "Sulit" Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Internasional
Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Liga Indonesia
Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com