Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Masalah Barcelona Bisa Makin Runyam jika Tak Ada Marc-Andre ter Stegen

Kompas.com - 19/07/2020, 16:20 WIB
Alsadad Rudi,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Masalah Barcelona dinilai bisa semakin runyam jika tidak ada sosok penjaga gawang tangguh yang ada di dalam diri Marc-Andre ter Stegen.

Barcelona baru saja kehilangan gelar Liga Spanyol 2019-2020 setelah kalah bersaing dengan Real Madrid.

Dikutip dari BolaSport, musim ini boleh jadi mengecewakan bagi Barcelona.

Namun, Barcelona punya beberapa figur yang dianggap mampu menyelamatkan klub dari raihan lebih buruk.

Lionel Messi menjadi salah satu pemain yang menonjol berkat kontribusi 23 gol dan 21 assist dari 32 penampilannya di Liga Spanyol.

Baca juga: 3 Laga Gagal Barcelona yang Buat Real Madrid Menyalip dan Akhirnya Juara

Jangan lupakan pula sosok penjaga gawang nomor satu El Barca, Marc-Andre ter Stegen, di bawah mistar gawang.

Marc-Andre ter Stegen patut mendapat kredit musim ini meski gawang Barcelona telah kebobolan 36 gol ketika ia bermain sebagai kiper utama.

Adapun kiper asal Jerman sukses mencatatkan 14 clean sheet sejauh ini dengan penyelamatan per laga sebesar 69 persen musim ini di liga.

Catatan yang sangat rendah bagi Barcelona untuk memenangi gelar, tetapi itu semua bukanlah murni sepenuhnya kesalahan Ter Stegen.

Penyelamatan brilian dan refleks yang fantastis telah menjadikan Ter Stegen sebagai salah satu figur yang turut menyelamatkan Barcelona dari kemungkinan terburuk musim ini.

Baca juga: 3 Tim yang Berpeluang Promosi Langsung ke Premier League Setelah Leeds United

Statistik lainnya mencatat Ter Stegen termasuk pengumpan andal milik juara Liga Spanyol musim lalu itu.

Akurasi umpannya pun mampu tembus 86 persen. Dia mampu mengungguli Lionel Messi, Luis Suarez dan Antoine Griezmann akan hal itu.

Eks kiper Borussia Moenchengladbach itu masih memiliki kontrak dua tahun dengan El Barca dan pihak klub tengah menggodok formula untuk mengikatnya lebih lama.(Bonifasius Anggit Putra Pratama)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Liga Indonesia
Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Sports
Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Liga Indonesia
Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Timnas Indonesia
Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Timnas Indonesia
Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Internasional
Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Badminton
Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

Badminton
Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Liga Italia
Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: STY Waspada, Pantang Terlena Memori Piala Asia

Indonesia Vs Vietnam: STY Waspada, Pantang Terlena Memori Piala Asia

Timnas Indonesia
Persija Jadi Musafir di Bali, Thomas Doll Sebut Pemain Sangat Profesional

Persija Jadi Musafir di Bali, Thomas Doll Sebut Pemain Sangat Profesional

Liga Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Dukungan Shin Tae-yong untuk Justin Hubner

Indonesia Vs Vietnam: Dukungan Shin Tae-yong untuk Justin Hubner

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com