Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resmi Bela Persita, Raphael Maitimo Ingin Jadi Pendekar Berjuang

Kompas.com - 10/03/2020, 19:14 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Pemain serba bisa Raphael Maitimo resmi bergabung dengan Persita Tangerang untuk Liga 1 musim 2020.

Sebelumnya, pada musim lalu, Raphael Maitimo membela PSM Makassar.

Bergabungnya Maitimo ke Pendekar Cisadane, julukan Persita Tangerang, diumumkan melalui media sosial resmi klub.

"Selamat datang kembali, pendekar Maitimo," tulis akun resmi Instagram Persita, Selasa (10/3/2020).

Baca juga: Ini Jawaban Raphael Maitimo soal Kedekatannya dengan Agnez Mo

"Akhirnya, saya kembali ke Tangerang, sebagai pendekar kembali berjuang," kata Maitimo dalam video dalam media sosial itu.

"Satukan semangat, untuk kita untuk Persita, saya Raphael Maitimo, saya Pendekar Cisadane," ucapnya.

Pemain berdarah Belanda itu menjadi pemain terakhir yang didatangkan Persita Tangerang dalam batas penutupan bursa transfer Liga 1 2020 pada 10 Maret 2020.

Tim asuhan Widodo Cahyono Putro itu sebelumnya mendatangkan beberapa pemain berkualitas, seperti Hamka Hamzah, Samsul Arif, dan Ricky Kayame.

Baca juga: Raphael Maitimo Beberkan Alasan Dirinya Pernah Tinggalkan PSM Makassar

Pengalaman Raphael Maitimo bisa menjadi tambahan kekuatan bagi Persita Tangerang untuk bersaing dengan tim lainnya.

Gelandang naturalisasi itu dikenal pemain yang suka berganti tim.

Hampir semua tim besar di Indonesia pernah dibela pemain berposisi gelandang itu, seperti Persebaya Surabaya, Persib Bandung, Persija Jakarta, dan Arema FC.

Pemain berusia 35 tahun itu sempat membela Persita Tangerang pada Piala Jenderal Sudirman 2016. (Unggul Tan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com