Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Latihan Persebaya, Berbagi Lapangan dengan Tim Bela Diri

Kompas.com - 17/09/2019, 06:45 WIB
Suci Rahayu,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Ada cerita menarik hadir pada sesi latihan Persebaya Surabaya pada hari Senin (16/9/2019) petang WIB.

Rendi Irwan dan kawan-kawan hanya berlatih dengan setengah lapangan saja.

Persebaya menggelar latihan di Lapangan Mapolda Jawa Timur.

Pada waktu bersamaan, sedang ada latihan tim bela diri. Mereka pun harus berbagi lapangan. Masing-masing mendapat separuh bagian lapangan.

Asisten pelatih Persebaya, Wolfgang Pikal, mengaku sedikit terganggu dengan kondisi itu.

Baca juga: Kembali ke PSIS, Bruno Silva Siap Tampil Lawan Persebaya

 

Akan tetapi, Pikal dan tim pelatih memilih menerima kondisi itu dan melakukan improvisasi.

"Sedikit terganggu, tetapi kami staf pelatih cukup profesional dan kreatif agar improvisasi untuk latihan tetap efektif," ucap Pikal.

Pada sesi latihan kali ini, Pikal tidak menerapkan latihan dengan porsi berat. Semua menu yang disiapkan tetap berjalan sesuai dengan rencana. Ada lima menu yang disiapkan Pikal.

"Satu yang kami ganti karena tidak bisa full lapangan gara-gara ada latihan karate kungfu," ujarnya.

"Namun, selain itu kami jalankan sesuai dengan rencana, ada latihan skema sedikit, latihan fisik sedikit, cuma satu saja yang enggak bisa berjalan seperti rencana," ucap Pikal.

Baca juga: Kalteng Putra Vs Persebaya, Bajul Ijo Syukuri Bisa Curi Poin

Latihan kali merupakan persiapan Persebaya jelang laga melawan PSIS Semarang.

Laga ini akan digelar di Stadion Moch Soebroto, Magelang, pada hari Jumat (20/9/2019) yang akan datang.

Menurut Pikal, Persebaya punya target khusus pada pertandingan ini.

Mereka tidak ingin pulang dari lawatan kali ini tanpa membawa poin, meskipun tidak dijelaskan satu atau tiga poin.

"Lawan PSIS ya kami pasti curi poin ke sana, itu pasti," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com