Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cristiano Ronaldo Yakin Anaknya Bisa Sukses Jadi Pesepak Bola

Kompas.com - 23/08/2018, 13:00 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Bintang Juventus, Cristiano Ronaldo, mengaku yakin anaknya, Ronaldo Jr, akan sukses jika nantinya berkarier di dunia sepak bola.

Keyakinan Ronaldo ini didasari oleh pengamatannya melihat pertumbuhan sang anak. Menurut Ronaldo, anaknya sudah punya modal bagus untuk mengikuti jejaknya sebagai pesepak bola.

"Dia memiliki tubuh bagus, kecepatan, keterampilan, dan bisa menembak dengan baik. Namun, dia akan memutuskan masa depannya sendiri. Dia masih sangat muda," kata Ronaldo dikutip BolaSport.com dari DAZN.

Ronaldo kemudian menjelaskan bahwa anaknya mempunyai kemiripan sifat ketika bertanding.

Baca Juga: 46 Kali Lipat Lebih Mahal, Cristiano Ronaldo Dipermalukan Pemain Muda

"Dia sangat kompetitif. Dia sama seperti saya ketika saya masih kecil. Dia tidak menyukai kekalahan," ujar Ronaldo menambahkan.

Meskipun begitu, Ronaldo tetap membebaskan anaknya untuk menentukan masa depan. Ronaldo tidak ingin memberi tekanan Ronaldo Jr karena masih terlalu muda.

"Dia bebas menjadi apa pun yang diinginkan dan saya akan selalu mendukungnya, tetapi tentu saja saya ingin Cristiano menjadi pesepak bola karena saya pikir dia memiliki kemauan itu," ujar Ronaldo.

Baca juga: Cristiano Ronaldo Ungkapkan Satu Faktor Yang Meyakinkannya Pindah ke Juventus

"Saya tidak akan menekannya, tetapi saya bermimpi untuk melihat anak saya menjadi pesepak bola," tutur pencetak gol terbanyak untuk timnas Portugal ini menambahkan.

 

????Jr say daddy I'm gonna be like you!!! What do you think?? ????????

A post shared by Cristiano Ronaldo (@cristiano) on Mar 1, 2018 at 10:40am PST

Ronaldo Jr saat ini memang sering menjadi perhatian banyak orang. Banyak beredar video yang memperlihatkan kehebatan Ronaldo Jr mengolah bola.

Ronaldo Jr sendiri pernah mengatakan bahwa dirinya ingin menjadi seperti ayahnya yang sukses di sepak bola. (Septian Tambunan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com