Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 26/07/2017, 20:15 WIB

KOMPAS.com - Manajer Manchester United, Jose Mourinho (54), berbicara soal skuad Real Madrid, yang menjadi lawan dalam laga International Champions Cup 2017 di Levi's Stadium, Santa Clara, Minggu (23/7/2017). Man United memenangi duel itu lewat drama adu penalti dengan skor 2-1 setelah kedua tim bermain imbang 1-1 sepanjang 90 menit.

Jose Mourinho mengaku berandil besar dalam terbentuknya skuad Real Madrid yang saat ini dibesut oleh Zinedine Zidane.

"Pada babak pertama, lebih dari setengah pemain Real Madrid adalah pemain inti karena mereka hanya tanpa Cristiano Ronaldo dan Sergio Ramos," kata Jose Mourinho seperti dikutip Manchester Evening News, Rabu (26/7/2017).

"Hampir semua dari mereka masuk tim utama bersama saya. Mereka sudah berlatih bersama saya saat masih berusia 15-16 tahun," ucap Mourinho.

Juru taktik yang membawa Real Madrid memenangi Liga Spanyol 2012 ini pun menyebutkan sejumlah nama yang dia orbitkan.

"Nacho Fernandez, Casemiro, Daniel Carvajal, Alvaro Morata. Namun, Morata sudah tidak di Real Madrid," ujar Mourinho.

"Marcelo juga berlatih dengan saya ketika masih berusia 20 tahun. Nyaris semua dari mereka," tambah Mourinho.

Keberhasilan mengembangkan bakat belia di Real Madrid membuat Mourinho ingin menularkannya ke skuad Man United. Scott McTominay, Demetri Mitchell, dan Andreas Pereira menjadi tiga pemuda yang dijagokan Mourinho.

"Jadi, mungkin dalam beberapa tahun ke depan, setengah dari skuad Man United juga akan diisi oleh pemain-pemain muda yang telah saya mainkan saat ini," kata Mourinho.

"Saya berpikir bahwa Scott dan Demetri adalah pemain-pemain muda yang mempunyai masa depan di Man United. Begitu juga Andreas Pereira yang telah kembali," ucap Mourinho.

Andreas Pereira (21 tahun), baru kembali dari masa pinjaman di Granada, yang terdegradasi dalam ajang Liga Spanyol 2016-2017. Musim lalu, Pereira mengemas lima gol dan tiga assist dari 37 penampilan di semua kompetisi. Dia juga bisa bermain sebagai pemain sayap kiri, gelandang serang, dan gelandang tengah.

Sementara itu, Demetri Mitchell (20 tahun), menjadi bek kiri andal di tim muda Man United musim lalu. Dia melakoni debut di tim utama dengan langsung menjadi pemain inti dalam laga Liga Inggris kontra Crystal Palace pada 21 Mei 2017. Ketika itu, Setan Merah menang 2-0 dan Mitchell bermain penuh selama 90 menit.

Dia bahkan dipercaya melakoni debut oleh Mourinho untuk turun dalam enam menit terakhir di ajang Liga Inggris menghadapi Arsenal pada 7 Mei 2017. Lalu, sama seperti Mitchell, McTominay mendapat kesempatan bermain selama 90 menit dalam partai vs Palace.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Liga Indonesia
Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Timnas Indonesia
Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Liga Indonesia
Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Sports
Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Liga Indonesia
Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Timnas Indonesia
Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Timnas Indonesia
Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Internasional
Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Badminton
Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

Badminton
Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Liga Italia
Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com