Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Konate Kejutkan Bobotoh Persib Saat Laga Versus Bali United

Kompas.com - 08/04/2017, 20:39 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

KOMPAS.com - Ada kejutan atau kejadian menarik dalam laga uji coba antara Persib Bandung versus Bali United di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu (8/4/2017).

Sebelum pertandingan yang dimenangi Bali United dengan skor 2-1 itu, pendukung Persib, bobotoh, dikejutkan dengan kehadiran mantan bintang mereka, Makan Konate.

Seperti dikutip dari situs Persib.co.id, bobotoh yang kaget melihat kehadiran Konate langsung berdiri memberikan tepuk tangan dan meneriakkan nama Konate.

Makan Konate memang pernah menjadi bagian dari skuad Maung Bandung, julukan Persib.

Pemain asal Mali itu termasuk dalam skuad Persib saat menjuarai ISL 2014 dan Piala Presiden 2015. Saat ini, dia tercatat sebagai pemain klub Malaysia, T-Team, dan tengah menjalani masa pemulihan dari cedera.

Terkait laga uji coba, Persib harus menerima kekalahan dari Bali United. Gol kemenangan Bali United dicetak oleh Irfan Bachdim (14') dan Yabes Roni (68'), sedangkan gol Persib dicetak oleh Raphael Maitimo pada menit ke-87.

Laga ini pun sempat diwarnai insiden yang melibatkan pemain baru Persib, Michael Essien, dengan penyerang sayap Bali United, Yabes Roni.

Pada menit ke-72, pertandingan sempat terhenti. Hal itu karena pencetak gol kedua Bali United, Yabes Roni, melakukan aksi kurang terpuji karena menendang bola ke arah Essien dengan keras.

Tendangan keras itu "terkesan" dilakukan dengan sengaja ke arah Essien.

Mendapat perlakuan seperti itu, Essien sempat berusaha mengejar Yabes Roni. Namun, rekan sesama tim berhasil mencegahnya.

Atas tindakan kurang terpujinya itu, Yabes Roni pun mendapat kartu kuning kedua dan harus meninggalkan lapangan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Motogp
Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Timnas Indonesia
Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Liga Italia
Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com