Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Aguero: Hanya Ada Satu Maradona

Kompas.com - 21/08/2011, 21:44 WIB

MANCHESTER, KOMPAS.com - Penyerang anyar Manchester City, Sergio Aguero, menepis anggapan yang menyebutnya "titisan" legenda Argentina, Diego Maradona. Meski mengaku ada kesamaan gaya bermain, Aguero menegaskan bahwa hanya ada satu Maradona.

Maradona memiliki rekam jejak karier yang luar biasa sebagai pesepak bola. Salah satu yang akan dikenang sepanjang masa adalah saat dia berhasil membawa tim nasional Argentina menjuarai Piala Dunia 1986. Dalam prosesnya, ia berhasil mencetak sebuah gol luar biasa dengan menggiring bola melewati lima pemain lawan saat berhadapan dengan Inggris di babak perempat final.

Aguero yang merupakan menantu dari Maradona, mengaku tak habis pikir dengan perbandingan yang dilakukan orang-orang. Ia mengatakan, "Aku rasa itu memalukan ketika orang-orang membandingkanku dengan Maradona. Bagaimana bisa? Itu tak menunjukkan rasa hormat. Hanya ada satu Maradona."

"Orang-orang yang mengatakan hal ini telah kehabisan akal, mereka tak tahu apa yang dibicarakannya, dan kau tak akan pernah melihatku membandingkan diri dengannya. Diego adalah satu-satunya. Seorang pemain besar sepanjang masa yang tak akan pernah bisa ditandingi dan disamai di lapangan sepak bola."

"Rasanya adil bila mengatakan bahwa kami memiliki pendekatan yang sama dalam pertandingan. Kami selalu mencoba hal baru, mengambil risiko dan membuat banyak hal terjadi di sepertiga lapangan daerah penyerangan. Kami berdua suka menggiring bola, mempercepat permainan dan bereaksi cepat di lapangan. Ada hal-hal lain pula, karena masing-masing dari kami bermain dengan emosi yang liar dan dikendalikan hasrat membara untuk menang."

"Akhirnya, Maradona adalah seorang jenius, pemain terhebat dunia sepanjang masa dan seorang legenda, sementara aku adalah seseorang yang masih belajar," tuturnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Liga Spanyol
Spanyol Vs Kroasia, Kabar Terkini Cedera Alvaro Morata dan Rodri

Spanyol Vs Kroasia, Kabar Terkini Cedera Alvaro Morata dan Rodri

Internasional
Italia Vs Albania: Azzurri Jebol dalam 23 Detik, Gol Tercepat Euro Lahir

Italia Vs Albania: Azzurri Jebol dalam 23 Detik, Gol Tercepat Euro Lahir

Internasional
Hasil Spanyol Vs Kroasia: Sejarah Lamine Yamal, La Roja Menang 3-0

Hasil Spanyol Vs Kroasia: Sejarah Lamine Yamal, La Roja Menang 3-0

Internasional
Link Live Streaming Italia Vs Albania, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Italia Vs Albania, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Proliga 2024: Jakarta Pertamina Enduro Jaga Asa ke Final Four, Tuah Malang

Proliga 2024: Jakarta Pertamina Enduro Jaga Asa ke Final Four, Tuah Malang

Sports
Stefano Beltrame Bicara Euro 2024: Inggris-Perancis Favorit, Italia Tetap Italia...

Stefano Beltrame Bicara Euro 2024: Inggris-Perancis Favorit, Italia Tetap Italia...

Internasional
Ahsan/Hendra ke Final Australian Open 2024, Curi Perhatian Media China

Ahsan/Hendra ke Final Australian Open 2024, Curi Perhatian Media China

Badminton
Justin Hubner Sebut Bela Indonesia Jadi Keputusan Terbaik dalam Karier

Justin Hubner Sebut Bela Indonesia Jadi Keputusan Terbaik dalam Karier

Timnas Indonesia
Hasil Euro 2024 Hongaria Vs Swiss 1-3: Sihir Murid Motta, La Nati Menang

Hasil Euro 2024 Hongaria Vs Swiss 1-3: Sihir Murid Motta, La Nati Menang

Internasional
Jadi Official Tea Partner, Teh Pucuk Harum Siap Temani Keseruan Europhoria Piala Eropa 2024

Jadi Official Tea Partner, Teh Pucuk Harum Siap Temani Keseruan Europhoria Piala Eropa 2024

Internasional
Link Live Streaming Spanyol Vs Kroasia, Kickoff Pukul 23.00 WIB

Link Live Streaming Spanyol Vs Kroasia, Kickoff Pukul 23.00 WIB

Internasional
Italia Vs Albania: Ketika Buffon Merasa Tak Biasa…

Italia Vs Albania: Ketika Buffon Merasa Tak Biasa…

Internasional
Euro 2024: Giroud Kiper Perancis, 1.000 Paru-paru Kante Pukau Mbappe

Euro 2024: Giroud Kiper Perancis, 1.000 Paru-paru Kante Pukau Mbappe

Internasional
Italia Vs Albania, Tekanan di Pundak Gli Azzurri

Italia Vs Albania, Tekanan di Pundak Gli Azzurri

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com