Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Lawan Bali United, Persib Krisis Pemain

Kompas.com - 28/03/2016, 19:54 WIB
Dendi Ramdhani

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com — Pelatih Persib Bandung Dejan Antonic sedang memutar otak. Jelang laga krusial kontra Bali United pada semifinal Torabika Bhayangkara Cup 2016, Persib dirundung masalah krisis pemain.

Sejumlah pilar Persib dipastikan absen dalam laga yang akan digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Rabu (30/3/2016). Yanto Basna, Yandi Sofyan dan Hariono dipaksa duduk di tribun penonton lantaran akumulasi kartu kuning.

Tak hanya itu, Persib juga tengah dirundung masalah kebugaran pemain. Atep dan Samsul Arif mengalami cedera seusai Persib bertanding melawan Sriwijaya FC.

"Persiapan sama seperti biasa, tetapi kami ada masalah. Ada tiga pemain dapat akumulasi kartu kuning dan dua cedera. Kami harus cari penggantinya. Semoga semua bisa cepat sembuh dan kami bisa bikin pertandingan yang oke," kata Dejan di Lapangan Progresif, Jalan Soekarno-Hatta, Senin (28/3/2016).

Dejan pun siap melakukan rotasi guna menambal lubang yang ditinggalkan Hariono dan Yanto Basna.

"Hal seperti ini sudah biasa terjadi di sepak bola, tidak akan masalah. Saya akan siapkan rotasi dan tidak pusing, enggak akan ada masalah," ucapnya.

Dia mengatakan, meski bermain di kandang sendiri, Persib mesti berhati-hati dengan kekuatan Bali United.

"Target pada pertandingan besok besar sekali. Kami harus hati-hati karena hasil akhir yang dicari. Pertandingan pasti berat. Kalau orang berpikir ini laga mudah, saya enggak setuju," tuturnya. 

Persib lolos sebagai juara Grup A sehingga berhak menjadi tuan rumah. Satu laga semifinal lain mempertemukan Arema Cronus dan Sriwijaya FC, satu hari setelah laga Persib vs Bali United. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com