Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Eks Arsenal Jadi Pemain dengan Gaji Tertinggi di Singapura

Kompas.com - 20/01/2016, 10:34 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

Sumber Juara.net
SINGAPURA, KOMPAS.com - Bursa transfer Januari kali ini membawa kejutan baru. Jermaine Pennant telah resmi bergabung dengan klub Singapura, Tampines Rovers. Eks pemain Arsenal itu menjadi pemain dengan gaji tertinggi sepanjang sejarah S-League.

Pennant sempat menjalani uj icoba dengan Tampines selama dua pekan. Setelah mampu membuktikan kelayakannya, Penannt melakukan negosiasi kontrak bersama Ketua Klub, Krishna Ramachandra.

Gelandang sayap yang pernah memperkuat Liverpool dan Stoke City tersebut lantas diperkenalkan secara resmi pada Selasa (19/1/2016) waktu setempat.

Meski gajinya jauh lebih rendah daripada di Premier League, Pennant tak terlalu menganggap hal itu sebagai masalah.

"Saya tidak memandang S-League sebagai liga lebih rendah. Ini hanyalah salah satu babak dalam karier saya," kata Pennant di situs resmi klub.

Kendati Ramachandra menolak memberi detail angka kontrak yang diterima pemain barunya, media Singapura memperkirakan pemain yang diberi nomor punggung 9 itu bergaji sekitar 19.500 poundsterling per bulan (sekitar Rp 382 juta). Jumlah itu di bawah perkiraan awal yaitu sebesar 30.000 poundsterling.

Jumlah itu sudah sangat besar untuk level Singapura dan ASEAN. Ramachandra juga mengakui bayaran mantan pemain Premier League itu di luar kebiasaan klub.

Akan tetapi, Tampines bisa menutupinya dengan sponsor terkait perekrutan Jermaine Pennant. (Suryo Wahono)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

Sports
Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Internasional
Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Liga Champions
Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Internasional
Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Timnas Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas Indonesia
Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com