Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jerman Vs Denmark Laga Liar: Hujan, Petir, dan 3 Gol Dianulir

Kompas.com - 30/06/2024, 07:30 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

KOMPAS.com - Duel Jerman vs Denmark di 16 besar Euro 2024 disebut Julian Nagelsmann sebagai laga liar. Partai Jerman vs Denmark dihiasi hujan, petir, dan deretan gol yang dianulir.

Stadion BVB, Dortmund, menjadi arena perjumpaan Jerman vs Denmark pada babak 16 besar Euro 2024, Sabtu (29/6/2024) atau Minggu (30/6/2024) dini hari WIB.

Jerman berhak melanjutkan langkah ke perempat final Euro 2024 usai melibas Denmark 2-0.

Kemenangan Tim Panser dipastikan oleh gol penalti Kai Havertz (53') dan Jamal Musiala (68').

Pertemuan Jerman vs Denmark berjalan dengan penuh dinamika. Pada menit kelima, gawang Denmark sudah bergetar karena kemasukan tandukan Nico Schlotterbeck.

Akan tetapi, gol tersebut tak dihitung karena wasit Michael Oliver menilai lebih dulu terjadi pelanggaran oleh Joshua Kimmich.

Memasuki menit ke-36, Michael Oliver terpaksa menghentikan pertandingan. Saat itu, hujan lebat mengguyur lapangan Stadion BVB.

Baca juga: Hasil 16 Besar Euro 2024: Jerman ke Perempat Final, Italia Kandas

Tak cuma hujan, tampak kilatan petir dan guruh terdengar jelas di area sekitar stadion. Pertandingan pun diputuskan ditunda sementara demi keselamatan pemain dan penonton.

Sejak Jumat (28/6/2024), ahli meteorologi, Dominik Jung, sudah memprediksi bahwa akan terjadi hujan dengan intensitas tinggi di area barat daya, barat, hingga bagian tengah Jerman.

Laga Jerman vs Denmark pun sempat tertunda selama sekitar 25 menit.

Setelah cuaca berangsur lebih bersahabat, pertandingan dilanjutkan dan Denmark nyaris saja membuka skor pada pengujung babak pertama andai Manuel Neuer tak sigap mengamankan tembakan cungkil Rasmus Hojlund.

Pada awal babak kedua, Denmark lagi-lagi menghadirkan kengerian buat lini belakang Jerman. Joachim Andersen membobol gawang Neuer pada menit ke-48.

Namun, usai meninjau VAR (Video Assistant Referee) Michael Oliver memutuskan untuk menganulir gol tersebut.

Sebelum Andersen melakukan penyelesaian, Thomas Delaney dinilai lebih dahulu terperangkap offside.

"Itu adalah pertandingan yang liar! 20 menit pertama adalah yang terbaik dalam turnamen ini, kemudian hujan badai, lalu kami mengira kami tertinggal dan kemudian kami berbalik unggul," ujar pelatih Jerman, Julian Nagelsmann, usai pertandingan.

Baca juga: Hasil Jerman Vs Denmark 2-0: Lewati Hujan dan Petir, Panser ke 8 Besar

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

BERITA FOTO: Timnas U16 Indonesia Petik Pelajaran Berharga di Piala AFF U16 2024

BERITA FOTO: Timnas U16 Indonesia Petik Pelajaran Berharga di Piala AFF U16 2024

Timnas Indonesia
Portugal Saksikan Tangis Ronaldo, Akhiri Laga dengan Bahagia

Portugal Saksikan Tangis Ronaldo, Akhiri Laga dengan Bahagia

Internasional
Kevin De Bruyne Katakan 'Bodoh' Usai Ditanya soal Generasi Emas Belgia

Kevin De Bruyne Katakan "Bodoh" Usai Ditanya soal Generasi Emas Belgia

Internasional
Ketika Ronaldo Buka Jalan dan Beri Portugal Pelajaran di Euro 2024...

Ketika Ronaldo Buka Jalan dan Beri Portugal Pelajaran di Euro 2024...

Internasional
Diogo Costa Setop 3 Penalti, Tembok Portugal, Rahasia Tersembunyi Eropa

Diogo Costa Setop 3 Penalti, Tembok Portugal, Rahasia Tersembunyi Eropa

Internasional
Hasil Euro 2024: Perancis Terbantu Gol Bunuh Diri, Portugal Menang Adu Penalti

Hasil Euro 2024: Perancis Terbantu Gol Bunuh Diri, Portugal Menang Adu Penalti

Internasional
Ronaldo Masih Buntu di Euro 2024, 20 Tembakan, 0 Gol

Ronaldo Masih Buntu di Euro 2024, 20 Tembakan, 0 Gol

Internasional
Hasil Portugal Vs Slovenia: Drama Penalti Ronaldo, Selecao ke Perempat Final!

Hasil Portugal Vs Slovenia: Drama Penalti Ronaldo, Selecao ke Perempat Final!

Internasional
Perancis ke Perempat Final Euro, Modal 1 Gol Penalti, 2 'Bunuh Diri'

Perancis ke Perempat Final Euro, Modal 1 Gol Penalti, 2 "Bunuh Diri"

Internasional
Hasil Semifinal dan Jadwal Piala AFF U16 2024: Perebutan Tempat Ketiga Indonesia Vs Vietnam

Hasil Semifinal dan Jadwal Piala AFF U16 2024: Perebutan Tempat Ketiga Indonesia Vs Vietnam

Timnas Indonesia
Hasil Portugal Vs Slovenia: Ronaldo dkk Buntu, Laga Lanjut Extra Time

Hasil Portugal Vs Slovenia: Ronaldo dkk Buntu, Laga Lanjut Extra Time

Internasional
Indonesia Vs Australia, Saat Erick Thohir Geram Cara Selebrasi Lawan...

Indonesia Vs Australia, Saat Erick Thohir Geram Cara Selebrasi Lawan...

Timnas Indonesia
Aice-NOC Indonesia Ajak Masyarakat Dukung Atlet di Olimpiade Paris 2024

Aice-NOC Indonesia Ajak Masyarakat Dukung Atlet di Olimpiade Paris 2024

Sports
Link Live Streaming Portugal Vs Slovenia, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Portugal Vs Slovenia, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Hasil Perancis Vs Belgia 1-0, Gol Bunuh Diri Antar Les Bleus ke Perempat Final

Hasil Perancis Vs Belgia 1-0, Gol Bunuh Diri Antar Les Bleus ke Perempat Final

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com