Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Kompas.com - 21/05/2024, 11:57 WIB
Suci Rahayu,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Video Assistant Referee (VAR) telah diterapkan di sepak bola Indonesia, tepat saat memasuki babak Championship Series Liga 1 Indonesia 2023-2024.

Empat laga telah dilaksanakan di Bali, Madura, Bandung, dan Balikpapan dengan menggunakan VAR mobile pada laga Bali United FC vs Persib Bandung (14/5/2024), Madura United FC vs Borneo FC (15/5/2024), Persib Bandung vs Bali United FC (18/5/2024), serta Borneo FC vs Madura United FC (19/5/2024).

Direktur Operasional PT Liga Indonesia Baru (LIB) Asep Saputra mengatakan bahwa implementasi VAR pada empat laga tersebut telah berjalan lancar. 

Baca juga: 4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

Pada perkembangannya, setiap penerapan VAR di babak champhionship series ini selalu dipantau dan dievaluasi FIFA. Sebab, dalam hal ini setiap detail proses harus dilaporkan ke FIFA.

Sehingga, penggunaannya akan kembali dilanjutkan pada dua laga perebutan posisi ketiga dan final championship series ini.

"Semua berjalan sesuai dengan yang sudah kami rencanakan. Mulai dari koordinasi dengan FIFA, pengiriman mobil VAR ke empat kota, komunikasi dengan broadcast, proses kalibrasi pada empat jam sebelum kick off, sampai dengan penerapan VAR pada match day," ujar pria berkacamata itu.

"Selanjutnya, kami akan melakukan hal yang sama untuk empat pertandingan sisa berikutnya," imbuhnya.

VAR Room yang salah satunya dilengkapi enam unit layar monitor sebagai penunjang petugas Video Assistant Referee seperti Wasit VAR, AVAR (Assistant VAR), dan RO (Replay Operator) yang akan berkomunikasi secara langsung dengan wasit yang memimpin laga atas apa yang terjadi di lapangan. KOMPAS.COM/SUCI RAHAYU VAR Room yang salah satunya dilengkapi enam unit layar monitor sebagai penunjang petugas Video Assistant Referee seperti Wasit VAR, AVAR (Assistant VAR), dan RO (Replay Operator) yang akan berkomunikasi secara langsung dengan wasit yang memimpin laga atas apa yang terjadi di lapangan.

Seperti diketahui, sebelumnya penerapan VAR di kompetisi sepak bola ini diawali dengan persiapan dan pelatihan yang didampingi langsung oleh FIFA. Termasuk uji coba teknologi VAR yang dievaluasi langsung.

Persiapan dan pelatihan semua perangkat pertandingan telah dimulai sejak Juli 2023 hingga Maret 2024. Lebih dari itu, FIFA juga telah menyetujui perangkat yang bertugas pada pertandingan yang menggunakan VAR pada awal Mei 2024.

Baca juga: Penampakan VAR Mobile yang Diterapkan di Championship Series Liga 1

Asep Saputra mengatakan, komunikasi intens dengan FIFA ini merupakan salah satu kunci sukses penerapan VAR di Indonesia.

"Pada proses itu, FIFA menunjukkan hasil evaluasi hingga mengirimkan ke kami proses persetujuan akhir dalam bentuk approval pada platform FIFA. Persetujuan akhir itulah yang menjadi dasar VAR bisa diterapkan pada babak championship series Liga 1 2023-2024," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Alasan Malik Risaldi Pilih Persebaya Saat Banyak Tawaran Klub Lain

Alasan Malik Risaldi Pilih Persebaya Saat Banyak Tawaran Klub Lain

Liga Indonesia
Como Incar Rekrutan Impian, Raphael Varane, Bersaing Banyak Klub

Como Incar Rekrutan Impian, Raphael Varane, Bersaing Banyak Klub

Liga Italia
22 Tahun Bertualang di Liga Indonesia, Kini Leonard Tupamahu Jadi Manajer PSS

22 Tahun Bertualang di Liga Indonesia, Kini Leonard Tupamahu Jadi Manajer PSS

Liga Indonesia
Indonesia Vs Laos: Garuda Fokus Taktik, Tetap Waspadai Lawan

Indonesia Vs Laos: Garuda Fokus Taktik, Tetap Waspadai Lawan

Liga Indonesia
Ekspresi Kecewa Ukraina Usai Gugur di Euro 2024 meski Punya 4 Poin...

Ekspresi Kecewa Ukraina Usai Gugur di Euro 2024 meski Punya 4 Poin...

Internasional
Jadwal Drawing Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Mulai 14.00 WIB

Jadwal Drawing Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Mulai 14.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Ekuador Vs Jamaika 3-1: Gol Bunuh Diri dan Penalti Warnai Kemenangan La Tri

Hasil Ekuador Vs Jamaika 3-1: Gol Bunuh Diri dan Penalti Warnai Kemenangan La Tri

Internasional
Jadwal Timnas U16 Indonesia Vs Laos di Piala AFF U16 2024, Malam Ini

Jadwal Timnas U16 Indonesia Vs Laos di Piala AFF U16 2024, Malam Ini

Timnas Indonesia
Pesan dan Filosofi Willy Sagnol di Balik Georgia Kalahkan Portugal

Pesan dan Filosofi Willy Sagnol di Balik Georgia Kalahkan Portugal

Internasional
Portugal Vs Slovenia Sulit bagi Ronaldo dkk, Kekalahan dari Georgia Jadi Bukti

Portugal Vs Slovenia Sulit bagi Ronaldo dkk, Kekalahan dari Georgia Jadi Bukti

Internasional
PBSI Lakukan Karantina Atlet Jelang Olimpiade Paris 2024

PBSI Lakukan Karantina Atlet Jelang Olimpiade Paris 2024

Badminton
Pemain Georgia Ungkap Kerendahan Hati Ronaldo, lalu Tukar Jersey

Pemain Georgia Ungkap Kerendahan Hati Ronaldo, lalu Tukar Jersey

Internasional
Saat Ronaldo Tak Bisa Ukir Gol dan Luapkan Amarah dalam Kekalahan Portugal...

Saat Ronaldo Tak Bisa Ukir Gol dan Luapkan Amarah dalam Kekalahan Portugal...

Internasional
Bagan 16 Besar Euro 2024: Perancis Vs Belgia, Inggris Vs Slovakia

Bagan 16 Besar Euro 2024: Perancis Vs Belgia, Inggris Vs Slovakia

Internasional
Jadwal 16 Besar Euro 2024: Dibuka Swiss Vs Italia, Jerman Vs Denmark

Jadwal 16 Besar Euro 2024: Dibuka Swiss Vs Italia, Jerman Vs Denmark

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com