Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persib Vs Persija, Tanpa Penonton Membantu Macan Kemayoran

Kompas.com - 08/03/2024, 17:30 WIB
Adil Nursalam,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Partai akbar Persib vs Persija digelar tanpa penonton. Situasi itu disebut pelatih Persib, Bojan Hodak, membantu Persija tim beralias Macan Kemayoran. 

Laga Persib vs Persija akan digelar Sabtu (9/3/2024) di Stadion Si Jalak Harupat (SJH) Soreang, Kabupaten Bandung, dengan kick off pukul 15.00 WIB.

Bermain di Bandung sebagai tuan rumah, normalnya Persib punya keuntungan tampil di hadapan ribuan Bobotoh, sebutan untuk suporter setia mereka. 

Namun, banding Persib ditolak, sehingga sanksi Komite Disiplin (Komdis) PSSI berupa larangan menggelar partai kandang tanpa penonton, tetap berlaku. 

Baca juga: Persib Vs Persija Tanpa Penonton, Manajemen Maung Bereaksi Usai Banding Ditolak PSSI

Seperti diketahui, Persib menerima sanksi itu sebagai buntut insiden kerusuhan dan penganiayaan yang terjadi di luar perimeter Si Jalak Harupat usai partai kandang pekan ke-26 kontra PSIS.

Persib sudah mengajukan banding kepada Komite Banding PSSI. Namun, banding Maung Bandung ditolak sehingga partai Persib vs Persija dipastikan tanpa penonton.

“Situasi ini (laga tanpa penonton) akan membantu Persija. Karena jika ada penonton maka bagi mereka (Persija) ini akan memberikan tekanan,” ujar Hodak. 

“Tanpa suporter akan ada perasaan berbeda. Ketika kami bermain melawan Persija di Patriot, saat kami bermain di sana dan digelar dalam kondisi yang penuh penonton, bagi saya itu tentu jadi tidak mudah untuk bermain,” tuturnya menjelaskan.

Duel Persib vs Persija pernah dikatakan Hodak menjadi derbi terbesar di Asia Tenggara. 

Momen penyerang Persib Bandung David da Silva saat mencetak gol ke gawang Persija Jakarta untuk menyamakan skor menjadi 1-1 dalam pertandingan pekan ke-11 Liga 1 2023-2024 antara Persija vs Persib di Stadion Patriot Candrabhaga Bekasi, Sabtu (2/9/2023). KOMPAS.com/Adil Nursalam Momen penyerang Persib Bandung David da Silva saat mencetak gol ke gawang Persija Jakarta untuk menyamakan skor menjadi 1-1 dalam pertandingan pekan ke-11 Liga 1 2023-2024 antara Persija vs Persib di Stadion Patriot Candrabhaga Bekasi, Sabtu (2/9/2023).

Baca juga: Head to Head Persib Vs Persija, Bertarung untuk Kehormatan, Menolak Kalah

Pertandingan ini istimewa karena kedua tim mempertaruhkan kehormatan dan gengsi. 

Tak heran pertemuan Persib vs Persija jadi salah satu laga yang paling dinantikan penikmat sepak bola Indonesia di setiap musimnya.

Namun, dipastikan laga akhir pekan nanti bakal berjalan tanpa ingar-bingar dan atraksi suporter tuan rumah. 

“Ini akan menjadi laga yang sulit besok. Saya sudah berkata kemarin bahwa ini mungkin menjadi salah satu laga terbesar di Asia Tenggara,” ujar Hodak. 

“Tidak ada tim yang punya rivalitas seperti ini. Namun, disayangkan para suporter tidak akan hadir, padahal sepak bola digelar untuk suporter dan mereka seharusnya berada di sana,” paparnya. 

Baca juga: Eks Juventus Penasaran, Cari Informasi Big Match Persib Vs Persija

Pelatih asal Kroasia ini juga merasa mengganjal dan ada yang hilang saat suporter dilarang masuk stadion. 

Di sisi lain, Hodak merasa edukasi bagi suporter di Indonesia merupakan sesuatu yang penting. 

“Saya rasa di manapun di dunia, semuanya berjuang untuk bisa mendatangkan suporter ke stadion,” tutur pelatih 52 tahun ini. 

“Sedangkan di Indonesia lebih mudah mendatangkan suporter ke dalam stadion. Saya rasa fan hanya perlu lebih teredukasi dan terorganisasi,” ucapnya menjelaskan. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Liga Indonesia
Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Timnas Indonesia
Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Liga Indonesia
Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Timnas Indonesia
PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

Liga Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Timnas Indonesia
Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Badminton
Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Liga Indonesia
Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Liga Indonesia
Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Liga Indonesia
Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com