Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 20/11/2023, 13:00 WIB
Sehan Gerin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pada lanjutan Kualifikasi Piala Eropa 2024, Spanyol berhasil meraih kemenangan atas Georgia, Senin (20/11/2023).

Namun, sayangnya, kemenangan itu harus tercoreng karena memakan korban cedera.

Gelandang muda Barcelona, Gavi, terpaksa tidak menyelesaikan laga hingga akhir dan harus ditarik keluar.

Pertandingan yang baru berjalan selama 23 menit harus dihentikan karena cedera yang menimpa Gavi.

Baca juga: Hasil Spanyol Vs Georgia 3-1: Gavi Tumbang, Torres Gemilang, La Roja Menang

Gavi terlihat mengalami masalah pada lututnya saat ingin mencoba mengontrol bola. Dia bahkan sampai menangis saat dibantu tim medis Spanyol keluar lapangan.

Gelandang berbakat itu dikabarkan mengalami cedera ACL dan kemungkinan absen hingga 8 bulan.

Cedera tersebut bisa jadi membuat Gavi tidak akan tersedia lagi sepanjang musim ini dan terancam tidak bisa berpartisipasi saat gelaran Euro 2024 mendatang.

Gavi adalah pemain muda yang mekar beberapa tahun terakhir. Dia adalah produk asli dari La Masia, Akademi Barcelona.

Baca juga: Gavi Pakai Nomor Baru di Barcelona: Seperti Messi, Bangkitkan Memori Xaviesta

Gavi sudah menjadi bagian penting dari Barcelona selama kariernya. Bahkan, dia sudah memiliki lebih dari 100 penampilan di laga resmi bersama tim utama Barcelona.

Cedera ini tentu akan memengaruhi Barcelona ke depannya. Sebab, Gavi adalah pemain yang cukup diandalkan oleh pelatih Barcelona, Xavi Hernandez.

Gavi, yang melakukan debut internasionalnya pada tahun 2021, sudah mengoleksi 26 penampilan bersama Spanyol serta mencatat lima gol.

Baca juga: Barcelona Vs Madrid, David Villa Sebut Gavi-Pedri Pemain Hebat

Barcelona masih harus menunggu hasil tes MRI Gavi untuk hasil yang lebih lengkap dan rinci mengenai cederanya.

Namun, untuk sementara ini, Gavi diperkirakan akan menepi hingga akhir musim nanti.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Justin Hubner Resmi Jadi WNI, demi Timnas Indonesia

Justin Hubner Resmi Jadi WNI, demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Profil Justin Hubner, Darah Indonesia di Premier League

Profil Justin Hubner, Darah Indonesia di Premier League

Timnas Indonesia
Man United Vs Chelsea: Jadi Pahlawan, McTominay Ada Keinginan untuk MU

Man United Vs Chelsea: Jadi Pahlawan, McTominay Ada Keinginan untuk MU

Liga Inggris
Hasil Lengkap dan Klasemen Liga Inggris, Sang Juara Tumbang!

Hasil Lengkap dan Klasemen Liga Inggris, Sang Juara Tumbang!

Liga Inggris
Hasil Aston Villa Vs Man City 1-0: The Citizens Keok di Villa Park

Hasil Aston Villa Vs Man City 1-0: The Citizens Keok di Villa Park

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Chelsea: McTominay Bersinar, Setan Merah Menang 2-1

Hasil Man United Vs Chelsea: McTominay Bersinar, Setan Merah Menang 2-1

Liga Inggris
Ketika Kehebatan Messi Mengubah Inter Miami dan Sepak Bola Amerika...

Ketika Kehebatan Messi Mengubah Inter Miami dan Sepak Bola Amerika...

Liga Lain
Hasil Sheff Utd Vs Liverpool 0-2: Salah Buntu, The Reds Tetap Berjaya

Hasil Sheff Utd Vs Liverpool 0-2: Salah Buntu, The Reds Tetap Berjaya

Liga Inggris
Link Live Streaming Aston Villa Vs Manchester City, Kickoff 03.15 WIB

Link Live Streaming Aston Villa Vs Manchester City, Kickoff 03.15 WIB

Sports
Link Live Streaming Man United Vs Chelsea di Liga Inggris, Kickoff 03.15 WIB

Link Live Streaming Man United Vs Chelsea di Liga Inggris, Kickoff 03.15 WIB

Liga Inggris
Usai Sampaikan Salam Perpisahan dengan Honda, Marc Marquez Berlibur ke Bali

Usai Sampaikan Salam Perpisahan dengan Honda, Marc Marquez Berlibur ke Bali

Sports
Ketika Guardiola Ingin Ciptakan Trio Xavi-Iniesta-Pirlo di Lini Tengah Barcelona...

Ketika Guardiola Ingin Ciptakan Trio Xavi-Iniesta-Pirlo di Lini Tengah Barcelona...

Sports
Bocoran Investasi VAR untuk Liga 1, Tembus Lebih Rp 100 Miliar

Bocoran Investasi VAR untuk Liga 1, Tembus Lebih Rp 100 Miliar

Liga Indonesia
Jersey Edisi Terbatas Inter Milan, Pakai Logo Transformers di Dada

Jersey Edisi Terbatas Inter Milan, Pakai Logo Transformers di Dada

Sports
Legenda Liverpool Sindir Guardiola, Singgung 115 Dakwaan Man City

Legenda Liverpool Sindir Guardiola, Singgung 115 Dakwaan Man City

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com