Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Benjamin Mendy Lolos dari Dakwaan Pemerkosaan

Kompas.com - 15/07/2023, 05:20 WIB
Ahmad Zilky,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Bek asal Perancis, Benjamin Mendy, dinyatakan tidak bersalah atas dakwaan  pemerkosaan oleh juri di Pengadilan Chester Crown.

Eks pemain Man City itu mendapatkan tuduhan melakukan pemerkosaan kepada wanita berusia 24 tahun pada Oktober 2020.

Selain itu, Mendy juga didakwa percobaan pemerkosaan terhadap perempuan berusia 29 tahun di rumahnya.

Menurut laporan Sky Sports, Mendy membantah kedua dakwaan itu. Ia pun dinyatakan tak bersalah oleh juri yang terdiri dari enam pria dan wanita.

Baca juga: Benjamin Mendy Didakwa dengan Tambahan 2 Kasus Pemerkosaan

Pengacara Mendy, Jenny Wiltshire, mengungkapkan bahwa pemain berumur 28 tahun itu bersyukur dengan keputusan juri di pengadilan.

“Benjamin Mendy ingin berterima kasih kepada anggota juri,” ucap Jenny Wiltshire dikutip dari Sky Sports.

“Sebab, sudah fokus kepada bukti persidangan ini, bukan pada rumor dan sindiran yang menghiasi kasus ini sejak awal,” tambahnya.

“Ini kali kedua Mendy diadili dan dinyatakan tidak bersalah oleh juri. Dia senang juri mengambil keputusan tepat,” lanjutnya.

Baca juga: Benjamin Mendy Didakwa dengan 4 Dugaan Pemerkosaan dan 1 Serangan Seksual

Sebelumnya, Benjamin Mendy sempat menjalani sidang enam tuduhan pemerkosaan dan satu serangan seksual pada Januari lalu.

Sky News melaporkan bahwa mantan pemain Marseille dan Monaco itu tak bersalah atas tuduhan tersebut.

Adapun Man City langsung memberikan skors setelah mengetahui Mendy tersangkut kasus tuduhan pemerkosaan dan kekerasan seksual.

Kini, Man City memastikan melepas Mendy pada akhir Juni lalu. Oleh karena itu, dia pun berstatus tanpa klub saat ini.

Man City merekrut Mendy dengan biaya tak murah. Klub berjuluk The Citizens membayar mahar senilai 51 juta pound ke AS Monaco pada 2017.

Baca juga: Benjamin Mendy dan Kiprah Bek-bek Sayap Perancis di Manchester City

Namun, Mendy tampak kesulitan mencapai potensi terbaik dirinya ketika membela Man City.

Gangguan cedera yang datang silih berganti plus inkonsistensi performa membuat Mendy kehilangan tempat di susunan starter Man City.

Selama berseragam Man City, Mendy baru mencatat 75 penampilan di semua kompetisi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Thailand Open 2024: Gregoria dkk Antisipasi Faktor Angin Saat Bertanding

Thailand Open 2024: Gregoria dkk Antisipasi Faktor Angin Saat Bertanding

Badminton
Harapan Pemain Persib soal VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024

Harapan Pemain Persib soal VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Thailand Open 2024, Ester dan Komang Bawa Spirit Piala Uber

Thailand Open 2024, Ester dan Komang Bawa Spirit Piala Uber

Badminton
Bali United Vs Persib: Hodak Ogah Lihat Masa Lalu, Ujian Angin Kencang

Bali United Vs Persib: Hodak Ogah Lihat Masa Lalu, Ujian Angin Kencang

Liga Indonesia
Patrick Cutrone Bawa Como Promosi, Kelahiran Kembali Titisan Inzaghi

Patrick Cutrone Bawa Como Promosi, Kelahiran Kembali Titisan Inzaghi

Liga Italia
Indra Sjafri Buka Kans Pemain Keturunan Perkuat Timnas U20 Indonesia

Indra Sjafri Buka Kans Pemain Keturunan Perkuat Timnas U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Liga Indonesia
Skenario Man City dan Arsenal Juara Liga Inggris, Selisih Gol Bisa Menentukan

Skenario Man City dan Arsenal Juara Liga Inggris, Selisih Gol Bisa Menentukan

Liga Inggris
Bali United Vs Persib: Optimisme Hodak di Tengah Bayangan Rekor Buruk

Bali United Vs Persib: Optimisme Hodak di Tengah Bayangan Rekor Buruk

Liga Indonesia
Demi Juara Liga Inggris, Pemain Arsenal Rela Jadi Suporter Tottenham

Demi Juara Liga Inggris, Pemain Arsenal Rela Jadi Suporter Tottenham

Liga Inggris
Tekad Satoru Mochizuki Tingkatkan Performa Timnas U17 Putri Indonesia

Tekad Satoru Mochizuki Tingkatkan Performa Timnas U17 Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Arsenal Cetak Sejarah, Lampaui Rekor 'The Invincibles' Pimpinan Wenger

Arsenal Cetak Sejarah, Lampaui Rekor "The Invincibles" Pimpinan Wenger

Liga Inggris
Bologna ke Liga Champions, Sejarah Motta, Fondasi Mihajlovic

Bologna ke Liga Champions, Sejarah Motta, Fondasi Mihajlovic

Liga Italia
Timnas Indonesia Pantang Remehkan Filipina, Pemain U23 Jangan Kecil Hati

Timnas Indonesia Pantang Remehkan Filipina, Pemain U23 Jangan Kecil Hati

Timnas Indonesia
Klasemen Proliga 2024, Jakarta STIN BIN No 1 Putra, Popsivo Polwan Belum Terkalahkan

Klasemen Proliga 2024, Jakarta STIN BIN No 1 Putra, Popsivo Polwan Belum Terkalahkan

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com