Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bek Persib Daisuke Sato Buka Kamus Spanyol demi Alberto Rodriguez

Kompas.com - 03/07/2023, 18:30 WIB
Adil Nursalam,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Bek baru Persib Bandung asal Spanyol, Alberto Rodriguez, tidak begitu fasih berbahasa Inggris. Sang partner, Daisuke Sato, pun sampai harus buka kamus bahasa Spanyol.

Persib menjadi pengalaman pertama Alberto Rodriguez bermain di luar negaranya.

Alberto Rodriguez telah melakukan debut di Liga 1 dalam laga Persib vs Madura United, Minggu (2/7/2023), di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA). 

Debut Alberto bersama Persib tak berakhir dengan manis. Persib gagal meraih poin penuh usai berbagi skor 1-1 dengan Madura United pada pekan pertama Liga 1 2023-2024.

Baca juga: Debut Alberto Rodriguez di Persib Buat Luis Milla Terkejut

Daisuke Sato, kolega Alberto Rodriguez di lini belakang Persib, mengungkapkan kesannya usai laga Persib vs Madura United. 

Ia menilai Alberto Rodriguez sudah menunjukkan kapasitasnya sebagai pemain belakang yang pernah bermain di La Liga 2, kompetisi kasta kedua Liga Spanyol.  

Sato merasa bisa menjalin kekompakan dengan Alberto Rodriguez di garis pertahanan Maung Bandung.

“Ya saya tampil bersamanya dan saya mencoba untuk membantu dia dalam beradaptasi,” ucap Sato.

“Tentu ini kali pertama dia bermain, dia bermain dengan bagus dan saya merasa kompak bermain dengannya,” tuturnya menambahkan.

Baca juga: Ricky Kambuaya Dipercaya Shin Tae-yong, Ditepikan Persib...

Lantaran Alberto tak fasih berbicara bahasa Inggris, Sato pun sampai harus membuka kamus bahasa Spanyol.

Pemain asal Filipina ini harus mencari dan menghafalkan kosakata kunci dalam bahasa Spanyol, demi menjalin komunikasi di lapangan. 

Debut bek Persib asal Spanyol Alberto Rodriguez dalam pertandingan Persib vs Madura United pada pekan pertama Liga 1 2023-2024, Minggu (2/7/2023) di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).KOMPAS.com/Adil Nursalam Debut bek Persib asal Spanyol Alberto Rodriguez dalam pertandingan Persib vs Madura United pada pekan pertama Liga 1 2023-2024, Minggu (2/7/2023) di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

“Saya juga sedikit belajar bahasa Spanyol, sebab dia belum bisa berbicara bahasa Inggris,” kata Sato.

“Saya coba belajar beberapa kata dalam bahasa Spanyol sehingga kami bisa berkomunikasi dengan lancar di lapangan,” tuturnya menerangkan.

Baca juga: Persib Vs Madura United 1-1, Mauricio Souza Nilai Hasil Imbang Sudah Adil

Situasi ini tak menjadi masalah besar untuk Sato. Pasalnya, bahasa dalam sepak bola bersifat universal dan dapat dimengerti sesama pemain.

Sato cukup senang melihat performa lini pertahanan Persib pada laga pertama, meski tim harus kecolongan gol cepat Hugo Gomes, gelandang serang Madura United yang biasa disapa Jaja.

“Karena itu hal yang penting di sepak bola. Saya cukup senang dengan performa yang diperlihatkan,” paparnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Final Thailand Open 2024, Ana/Tiwi Runner-up

Hasil Final Thailand Open 2024, Ana/Tiwi Runner-up

Badminton
Cristiano Ronaldo Prediksi Arsenal Tidak akan Juara Premier League Musim Ini

Cristiano Ronaldo Prediksi Arsenal Tidak akan Juara Premier League Musim Ini

Liga Inggris
Maarten Pes Menggila Kontra Rival, Tujuh Penyelamatan bagi FC Dallas

Maarten Pes Menggila Kontra Rival, Tujuh Penyelamatan bagi FC Dallas

Liga Lain
Borneo FC vs Madura United, Jawaban Pelatih Persib Soal Lawan di Final

Borneo FC vs Madura United, Jawaban Pelatih Persib Soal Lawan di Final

Liga Indonesia
Borneo FC vs Madura United, Strategi Spesial Huistra dan Persiapan Penalti

Borneo FC vs Madura United, Strategi Spesial Huistra dan Persiapan Penalti

Liga Indonesia
Oxford United Milik Erick Thohir dan Andindya Bakrie Naik ke Divisi Championship

Oxford United Milik Erick Thohir dan Andindya Bakrie Naik ke Divisi Championship

Liga Inggris
Marco Reus Traktir Suporter di Laga Terakhir Bundesliga Bersama Dortmund

Marco Reus Traktir Suporter di Laga Terakhir Bundesliga Bersama Dortmund

Bundesliga
Exco Diduga Jadi Pemilik Tiga Klub Liga 3, PSSI Diminta Tegas

Exco Diduga Jadi Pemilik Tiga Klub Liga 3, PSSI Diminta Tegas

Liga Indonesia
Klarifikasi Ciro Alves soal Selebrasi di Depan 'Bench' Bali United

Klarifikasi Ciro Alves soal Selebrasi di Depan "Bench" Bali United

Liga Indonesia
Ancelotti Isyaratkan Kroos dan Modric Akan Bertahan di Real Madrid

Ancelotti Isyaratkan Kroos dan Modric Akan Bertahan di Real Madrid

Liga Spanyol
Leverkusen Catat Sejarah, Alonso Bidik Treble dan Rekor Tanpa Kalah

Leverkusen Catat Sejarah, Alonso Bidik Treble dan Rekor Tanpa Kalah

Bundesliga
Bali United Akui Persib Main Lebih Bagus, Atmosfer Stadion Jadi Pembeda

Bali United Akui Persib Main Lebih Bagus, Atmosfer Stadion Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Hasil Inter Miami Vs DC United 1-0: Messi Buntu, Assist Busquets Jadi Penentu

Hasil Inter Miami Vs DC United 1-0: Messi Buntu, Assist Busquets Jadi Penentu

Liga Lain
Hasil Tinju Dunia: Oleksandr Usyk Kalahkan Tyson Fury, Jadi Juara Sejati Kelas Berat

Hasil Tinju Dunia: Oleksandr Usyk Kalahkan Tyson Fury, Jadi Juara Sejati Kelas Berat

Sports
De Zerbi Tinggalkan Brighton Akhir Musim, Masuk Radar Milan dan Bayern

De Zerbi Tinggalkan Brighton Akhir Musim, Masuk Radar Milan dan Bayern

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com