Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Tiga Tim Italia di Final Kompetisi Eropa Musim Ini

Kompas.com - 19/05/2023, 08:30 WIB
Frengky Tanto Wijaya,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Tiga tim asal Italia menunjukkan supremasi Liga Italia dengan tampil di tiga final dari kompetisi Eropa musim ini.

Adalah Inter Milan, AS Roma dan Fiorentina yang berhasil melaju jauh ke final dari Liga Champions, Liga Europa dan Conference League pada musim ini.

Nerazzurri akan menghadapi tim tangguh asal Inggris, Manchester City dalam babak final Liga Champions yang berlangsung di Istanbul, Turki pada Minggu (11/6/2023) dini hari WIB.

Inter Milan melaju ke babak puncak dari Liga Champions usai menyudahi perlawanan dari rival sekotanya, AC Milan dengan skor agregat 3-0.

Baca juga: Bayer Leverkusen Vs Roma - Tanpa Shots on Target, Serigala Roma Lolos ke Final!

Skuad besutan Simone Inzaghi tersebut mengalahkan Rossoneri dengan skor 2-0 dalam pertandingan leg pertama melalui dua gol cepat dari Edin Dzeko (8') dan Henrikh Mkhitaryan (11').

Inter memastikan diri melaju ke babak puncak usai kembali menang atas Milan dalam partai leg kedua. Jawara Liga Champions 2009-2010 tersebut menang 1-0 via gol dari Lautaro Martinez (74').

Sementara itu, i Giallorossi, julukan AS Roma, akan menjalani laga final di Eropa kedua secara beruntun dengan menghadapi sang empunya kompetisi, Sevilla dalam laga final Liga Europa.

AS Roma sukses melaju ke final Liga Europa usai mengalahkan wakil asal Jerman, Bayer Leverkusen dengan agregat skor 1-0 dalam pertandingan dua leg semifinal Liga Europa.

Baca juga: Hasil Semifinal Liga Europa: Juventus Gugur, Final Sevilla Vs AS Roma

Eduardo Bove menjadi aktor kemenangan Roma atas Leverkusen dengan mencetak satu-satunya gol di leg pertama pada menit ke-63.

Paulo Dybala dkk memastikan diri tampil di final Eropa keduanya usai menahan imbang Leverkusen di Stadion BayArena, Jerman dengan skor kacamata 0-0.

Sebelumnya, skuad besutan Jose Mourinho tampil di final Conference League musim lalu dan menang atas Feyenoord di laga puncak dengan skor 1-0, via gol dari Nicolo Zaniolo (32').

Adapun wakil Italia lainnya yang kembali tampil di final dari Conference League musim ini adalah Fiorentina, yang kali ini akan berhadapan dengan wakil dari Inggris, yakni West Ham United.

Baca juga: Hasil Sevilla Vs Juventus 2-1: Bianconeri Tumbang, Tiket Final untuk Los Nervionenses

La Viola sendiri melaju ke babak final Conference League dengan cara yang dramatis kala menghadapi wakil Swiss, FC Basel.

Dalam partai leg pertama semifinal di Stadion Artemio Franchi, Italia, Fiorentina sebagai tuan rumah justru harus takluk 1-2 atas Basel.

Fiorentina sempat unggul 1-0 via gol Arthur Cabral (25') yang kemudian berbalas gol dari Andy Diouf (71') dan Zeki Amdouni (90+2') untuk Basel.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Liga Inggris
Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Liga Inggris
Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com