Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Marcelo Akhiri Kontrak bersama Olympiakos meski Baru 5 Bulan

Kompas.com - 19/02/2023, 16:06 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber BBC Sport

KOMPAS.com - Marcelo memutuskan berpisah dengan klub elite Yunani, Olympiakos. Dengan demikian, bek kiri asal Brasil ini hanya lima bulan membela klub tersebut.

Media Yunani, Sport24, melaporkan bahwa mantan bintang Real Madrid ini mendapatkan tawaran dari klub lain yang membuatnya tergiur. Meski demikian, sejauh ini belum bisa dikonfirmasi di mana pelabuhan baru sosok 34 tahun berambut kriwil tersebut.

Marcelo bergabung dengan Olympiakos dari Real Madrid pada September 2022. Dia memiliki opsi perpanjangan kontrak hingga satu tahun berikutnya.

Baca juga: Marcelo Sangat Terkesan dengan Sambutan Olympiacos

Tampaknya fakta yang dihadapi Marcelo tak sesuai ekspektasinya. Jam terbang Marcelo bersama Olympiakos terbilang sangat rendah lantaran baru bermain lima kali di pentas liga, itu pun sebagai pemain pengganti.

Marcelo, yang menuai kesuksen besar selama 16 tahun berseragam Real Madrid, lebih terlibat di pentas Piala Liga Yunani.

Dalam ajang tersebut, dia mencetak tiga gol dan dua pertandingan melawan Atromitos pada babak 16 besar.

Di pentas Liga Europa pun Marcelo bukan jadi pilihan utama. Pemain yang kenyang pengalaman dalam kompetisi antarklub Eropa tersebut hanya bermain tiga kali, itu pun datang dari bangku cadangan.

Meski pergi lebih awal, Marcelo tak lupa berterima kasih kepada Olympiakos. Dia menyampaikannya melalui media sosial.

Baca juga: Ronaldo Mengimpikan Marcelo dan Dani Alves untuk Real Valladolid

"Saya memiliki momen-momen yang tak terlupakan di Yunani. Piraeus dan orang-orangnya selalu di hatiku," ujar Marcelo, dikutip dari BBC Sport.

"Ini bukan jadi momen terakhirku di negara yang hebat ini. Saya hanya bisa mengucapkan terima kasih karena mengenakan kostum Olympiakos. Meskipun sangat singkat, pengalaman dan teman-teman akan selalu terukir dalam hidupku."

Pihak klub pun berterima kasih kepada Marcelo, yang selama bersama Real Madrid meraih 25 trofi.

"Seluruh keluarga Olympiakos ingin berterima kasih kepada Marcelo. Waktunya sangat singkat tetapi cukup untuk menciptakan ikatan abadi. Dia tahu, di Yunani, di Piraeus dia akan selalu memiliki teman," demikian pernyataan tim Liga Super Yunani itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com