Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Antisipasi Praktik Suap dalam Kampanye Calon Exco PSSI

Kompas.com - 07/02/2023, 09:00 WIB
Ahmad Zilky,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Komite Pemilihan (KP) dan Komite Banding Pemilihan (KBP) akan memantau kampanye calon anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI periode 2023-2027.

“Kami akan memantaunya. Jika ada indikasi lain, instansi lain yang akan bergerak,” ujar Ketua KBP PSSI, Gusti Randa, di GBK Arena, Jakarta, pada Senin (6/2/2023), dikutip dari Antara.

Gusti Randa menegaskan bahwa pihaknya bakal memberikan peringatan kepada para calon untuk melakukan kampanya dengan tertib tanpa melanggar aturan.

Terlebih lagi, Gusti Randa mengingatkan bahwa pergerakan para calon lebih mudah terlihat karena saat ini sudah memasuki era digital.

Baca juga: Dikerjai Wasit, Madura United Marah dan Layangkan Protes Keras kepada PSSI

“Kami mengimbau penyampaian visi dan misi tetap dalam koridor etika serta hukum,” kata dia menjelaskan.

Di lain sisi, Ketua KP PSSI, Amir Burhanuddin, menegaskan bahwa bakal memberikan kesempatan pada calon tetap Exco PSSI untuk mengampanyekan program kepada para voter.

“KP dan KBP akan memantau perkembangan-perkembangan mulai hari ini hingga hari pemilihan,” tutur dia.

Kendati demikian, Amir menjelaskan bahwa KP PSSI tidak memfasilitasi kampanye para calon.

Baca juga: Daftar Lengkap Calon Ketua Umum, Waketum, dan Anggota Exco PSSI

“Kami memiliki keterbatasan dan regulasi tidak secara pasti memberikan kewajiban kepada KP untuk melakukan itu,” ujarnya.

“Selain itu, melihat perkembangan yang sudah dilakukan oleh masing-masih calon melalui media, maka kami putuskan tidak memfasilitasi pemaparan visi dan misi itu,” katanya.

Adapun KP dan KBP sudah menetapkan 76 nama calon tetap ketua umum, wakil ketua umum, dan anggota Exco PSSI periode 2023-2027.

Mereka adalah lima calon ketua umum, 16 calon wakil ketua umum, dan 55 anggota Exco PSSI.

Para calon itu nantinya bakal berhak dipilih dalam Kongres Luar Biasa PSSI pada 16 Februari 2023.

Baca juga: Gebrakan Calon Ketum PSSI Farry Djemy Francis Buat Sepak Bola Indonesia

Sebanyak lima calon ketua umum PSSI yakni, LaNyalla Mattalitti, Arif Putra Wicaksono, Doni Setiabudi, Erick Thohir, dan Fary Djemy Francis.

Di lain sisi, calon wakil ketua umum adalah Ahmad Riyadh, Ahmad Syauqi Suratno, Andre Rosiade, Doni Setiabudi, Duddy Sutandi, Fary Djemy Francis, I Gede Widiade.

Selanjutnya, juga ada Hasani Abdulgani, Hasnuryadi Sulaiman, Juni Rachman, Maya Damanti, Ratu Tisha Destria, Sadikin Aksa, Yesayas Oktavianus, Yunus Nusi, dan Zainudin Amali.

Sementara 55 nama sisanya adalah calon anggota Exco PSSI.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Garuda Muda Nyaris Runtuh

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Garuda Muda Nyaris Runtuh

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

Sports
Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Internasional
Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com