Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Man City Vs Liverpool 3-2, Juara Bertahan Piala Liga Inggris Tersingkir

Kompas.com - 23/12/2022, 04:58 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Manchester City dipastikan melaju ke perempat final, sedangkan Liverpool yang berstatus juara bertahan tersingkir dari Carabao Cup atau Piala Liga Inggris 2022-2023. 

Laga Man City vs Liverpool yang terjadi pada 16 besar Piala Liga Inggris berlangsung di Stadion Etihad, Jumat (23/12/2022) dini hari WIB. 

Duel Man City vs Liverpool itu berakhir dengan skor 3-2. Gol kemenangan Man City dibukukan oleh Erling Haaland (10'), Riyad Mahrez (47'), dan Nathan Ake (58'). 

Sementara itu, dua gol balasan The Reds (julukan Liverpool) masing-masing dicetak oleh Fabio Carvalaho (20') dan Mohamed Salah (48'). 

Baca juga: Hasil Man United Vs Burnley: Gol Solo Rashford Antar MU ke Perempat Final

Jalannya pertandingan Man City vs Liverpool 

Erling Haaland membawa Man City unggul atas Liverpool saat pertandingan berjalan 10 menit. Semua bermula dari aksi Kevin De Bruyne di sayap kiri penyerangan Man City.

De Bruyne lalu memberikan umpan ke Haaland yang menanti di depan gawang. Pemain Norwegia itu pun langsung menceploskan bola dengan kaki kirinya. 

Berselang 10 menit, Liverpool menyamakan skor melalui gol Fabio Carvalho usai memanfaatkan servis James Milner. 

Baca juga: Carabao Cup: Man City Vs Liverpool, Guardiola dan Klopp Harus Bisa Atur Tensi Permainan

Gol dimulai dari operan Joel Matip ke James Milner yang berada di tepi kotak 16 meter. Namun, Milner tak menemukan ruang untuk menendang bola karena dikawal dua pemain City.

Ia lantas meneruskan bola ke Carvalho yang berdiri bebas di tengah kotak penalti dan langsung melepaskan tendangan ke pojok kiri bawah gawang Man City. 

Skor 1-1 pun menjadi hasil akhir babak pertama Man City vs Liverpool. Dua gol langsung tercipta lagi pada awal babak kedua. 

Man City unggul 2-1 berkat gol Riyad Mahrez pada menit ke-47. Gol kedua City berawal dari Thiago Alcantara yang kehilangan bola di lini tengah 

Baca juga: Enzo Fernandez: Bersinar di Piala Dunia 2022, Jadi Buruan Real Madrid dan Liverpool

Bola kemudian diambil Ilkay Guendogan dan mengopernya ke Rodri yang langsung melepaskan umpan ke Mahrez di sebelah kanan kotak penalti. 

Mahrez mengontrol bola sekali sebelum melepaskan tembakan melewati kiper Liverpool, Caoimhin Kelleher. 

Keunggulan Man City tak bertahan lama usai Mohamed Salah membawa Liverpool kembali menyamakan kedudukan pada menit ke-48, setelah menerima assist dari Darwin Nunez. 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com