Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dortmund Vs Man City: Pujian untuk Jude Bellingham, Pep Lihat Paket Lengkap

Kompas.com - 25/10/2022, 07:40 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Gelandang muda Borussia Dortmund, Jude Bellingham, mendapat pujian dari pelatih Manchester City Pep Guardiola menjelang bertanding pada matchday kelima Liga Champions 2022-2023.

Laga Borussia Dortmund vs Man City dalam lanjutan fase grup Liga Champions 2022-2023 dijadwalkan berlangsung di Stadion Signal Iduna Park, Jerman, pada Rabu (26/10/2022) dini hari WIB.

Menjelang pertandingan tersebut, Pep Guardiola selaku pelatih Man City berbicara terkait talenta yang dimiliki Jude Bellingham.

Pep Guardiola menilai Jude Bellingham memiliki kualitas teknik dan mentalitas yang sama baik.

Baca juga: Jadwal Liga Champions: Dortmund Vs Man City, Barcelona Vs Bayern

Oleh karena itu, Pep Guardiola melihat Jude Bellingham sebagai pemain muda yang memiliki paket lengkap.

"Pada usia 17 tahun, dia tiba (di Dortmund), ini bukan hanya tentang kualitas, dia memiliki mentalitas spesial," kata Pep, dikutip dari Machester Evening News.

"Dia sudah menjadi salah satu kapten tim pada usia 19 tahun. Itu cukup mengesankan," ucap Pep.

"Ini bukan hanya tentang gol, seluruh paket yang ia miliki benar-benar bagus. Dia sudah bermain untuk timnas Inggris pada usia 19 tahun. Kami tahu kualitas yang dia miliki," tutur Pep menjelaskan.

Baca juga: Profil Jude Bellingham, Pemain Termuda yang Tampil di Euro

Menurut Pep Guardiola, Jude Bellingham mengambil keputusan tepat ketika bergabung dengan Borussia Dortmund.

Pasalnya, menurut Pep, Borussia Dortmund adalah klub yang ideal bagi para pemain muda berbakat.

"Saya pikir Dortmund adalah tempat yang sempurna bagi para pemain muda berbakat untuk datang," ujar Pep.

"Mungkin Bellingham tidak akan mendapat menit bermain jika pergi ke klub top Liga Inggris," imbuhnya.

"Cara terbaik bagi pemain muda untuk menjadi lebih baik adalah menit bermain," tutur Pep menegaskan.

Baca juga: Pemain Muda Inggris Jude Bellingham Masuk Buku Sejarah Dortmund

Jude Bellingham bergabung dengan Borussia Dortmund pada Juli 2020, ketika dirinya masih berusia 17 tahun.

Sejak saat itu, Jude Bellingham berhasil menunjukkan kualitas hingga menjadi bagian penting dalam permainan Borussia Dortmund.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Liga Indonesia
Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Timnas Indonesia
Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Liga Indonesia
Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Timnas Indonesia
PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

Liga Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Timnas Indonesia
Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Badminton
Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Liga Indonesia
Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Liga Indonesia
Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Liga Indonesia
Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com