Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Klasemen Liga Inggris: West Ham Meroket, Man United di Luar 5 Besar

Kompas.com - 25/10/2022, 05:15 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - West Ham United meroket ke 10 besar klasemen Liga Inggris musim 2022-2023 seusai menang atas Bournemouth, Selasa (25/10/2022) dini hari WIB.

Sementara itu, Manchester United harus rela keluar dari lima besar klasemen Liga Inggris setelah meraih hasil imbang kontra Chelsea.

Situasi ini dipastikan setelah rangkaian pekan ke-13 Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris, musim 2022-2023, rampung digelar.

Akhir pekan ke-13 Liga Inggris 2022-2023 ditandai dengan pertandingan West Ham vs Bournemouth di Stadion Olimpiade London.

Baca juga: Hasil Chelsea Vs Man United: Drama Gol Menit Akhir Casemiro, Laga Tuntas 1-1

West Ham selaku tim tuan rumah sukses memenangi laga tersebut dengan skor 2-0 berkat sepasang gol dari Kurt Zouma (45') dan Said Benrahma (90+2'-penalti).

Setelah memastikan kemenangan atas Bournemouth, West Ham yang sempat tertahan di papan bawah klasemen Liga Inggris langsung meroket ke posisi 10 besar.

West Ham menempati peringkat ke-10 dengan torehan 14 poin dari 12 pertandingan.

Keberhasilan West Ham menembus 10 besar klasemen Liga Inggris juga tak lepas dari hasil yang mereka ukir dalam lima laga terakhir.

Baca juga: Hasil Liga Inggris: Fulham Vs Aston Villa 3-0, Leicester Bangkit

West Ham mampu mengukir tiga kemenangan dan satu hasil imbang dalam lima pertandingan terakhir tersebut.

Sebelum menang atas Bournemouth, klub berjulukan The Hammers itu sukses memetik poin pada laga kontra Wolverhampton Wanderers (2-0), Fulham (3-1), dan Southampton (1-1).

Man United di Luar 5 Besar

Ketika West Ham menembus 10 besar klasemen Liga Inggris, Man United keluar dari lima posisi teratas.

Hal ini terjadi setelah anak-anak asuh Erik ten Hag meraih hasil imbang kontra Chelsea.

Baca juga: Chelsea Vs Man United, 24 Jam Tentukan Nasib Varane di Piala Dunia 2022

Sementara itu, Newcastle United selaku pesaing terdekat, sukses meraih kemenangan atas Tottenham Hotspur.

Berkat kemenangan atas Tottenham, Newcastle naik ke peringkat keempat. Mereka menggusur Chelsea dan Man United yang kini menduduki peringkat kelima dan keenam.

Newcastle menempati peringkat keempat berkat torehan 21 poin dari 12 pertandingan.

Raihan poin Newcastle setara dengan Chelsea yang berada di peringkat kelima.

Adapun Man United menduduki peringkat keenam dengan koleksi 20 poin dari 11 pertandingan.

Baca juga: Ronaldo Wajib Penuhi Ultimatum Ten Hag Jika Ingin Bertahan di Man United

Rekap Hasil Liga Inggris, Pekan Ke-13

  • Nottingham Forest 1-0 Liverpool (Taiwo Awoniyi 55')
  • Everton 3-0 Crystal Palace (Dominic Calvert-Lewin 11', Anthony Gordon 63', Dwight McNeil 84')
  • Manchester City 3-1 Brighton & Hove Albion (Erling Haaland 22', 43'-pen, Kevin De Bruyne 75'/Leandro Trossard 53')
  • Chelsea 1-1 Manchester United (Jorginho 87'-pen/Casemiro 99+4')
  • Aston Villa 4-0 Brentford (Leon Bailey 2', Danny Ings 7', 14'-pen, Ollie Watkins 59')
  • Leeds United 2-3 Fulham (Rodrigo 20', Crysencio Summerville 90+1'; Aleksandar Mitrovic 26', Bobby De Cordova-Reid 74', Willian 84')
  • Southampton 1-1 Arsenal (Stuart Armstrong 65'; Granit Xhaka 11')
  • Wolverhampton Wanderers 0-4 Leicester City (Youri Tielemans 8', Harvey Barnes 19', James Maddison 65', Jamie Vardy 79')
  • Tottenham Hotspur 1-2 Newcastle United (Harry Kane 54'; Callum Wilson 31', Miguel Almiron 40')
  • West Ham United 2-0 Bournemouth (Kurt Zouma 45', Said Benrahma 90+2'-pen)

Klasemen Liga Inggris Usai Pekan Ke-13

Klasemen Liga Inggris

No Klub D M S K -/+ P
1
Arsenal
11 9 1 1 14 28
2
Man City
11 8 2 1 25 26
3
Tottenham
12 7 2 3 9 23
4
Newcastle
12 5 6 1 10 21
5
Chelsea
11 6 3 2 5 21
Klasemen selengkapnya

Keterangan:
No: Peringkat
D: Dimainkan
M: Menang
S: Seri
K: Kalah
-/+: Selisih Gol
P: Poin
*Update terakhir Selasa (25/10/2022) pukul 04:27 WIB

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Timnas Indonesia
Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Sports
Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com