Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Real Madrid Vs Barcelona, El Clasico Bikin Xavi Terangsang?

Kompas.com - 16/10/2022, 14:20 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber Marca

KOMPAS.com - Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, mendapatkan pertanyaan unik yang berkaitan dengan gairah seksual menjelang laga panas bertajuk El Clasico kontra Real Madrid.

Duel Real Madrid vs Barcelona akan dihelat di Stadion Santiago Bernabeu pada Minggu (16/10/2022) malam WIB.

Dalam konferensi pers menjelang laga, seorang reporter bertanya ke Xavi sambil menyebut kata "cachondo".

Pertanyaan reporter itu secara garis besar adalah apakah Xavi merasa "cachondo" menjelang El Clasico?

Sebagai informasi, cachondo adalah bahasa Spanyol yang berarti terangsang secara seksual atau "horny".

Baca juga: Real Madrid Vs Barcelona: Ancelotti Tak Punya Rencana Khusus dalam El Clasico Jilid 284

Mendengar pertanyaan itu, Xavi hanya memastikan bahwa tensi El Clasico membuat dirinya bergairah entah itu ketika masih menjadi pemain hingga kini melatih Barcelona.

"Saya tidak tahu apakah itu (El Clasico) membuat saya terangsang. Saya tidak tahu apakah itu (cachondo) adalah kata yang tepat," kata Xavi sambil tertawa dikutip dari Marca.

"Namun, saya suka bermain melawan Real Madrid. Saya adalah orang yang kompetitif," ucap pelatih asal Spanyol itu.

"Saya ingin terus menjadi pesepak bola dan bermain dalam pertandingan seperti El Clasico. Sekarang, saya senang mempersiapkan pemain sebagai pelatih," tutur Xavi.

"Terlibat dalam pertandingan sebesar ini adalah hal yang spesial," ucap sosok berusia 42 tahun itu menambahkan.

Baca juga: Madrid Vs Barcelona, Selebrasi Calma CR7 Membekas dalam Ingatan Tchouameni

El Clasico jilid 1 musim ini diprediksi akan berjalan sengit bukan hanya karena sejarah rivalitas panjang Barcelona dan Real Madrid.

Namun, El Clasico malam ini juga mempertaruhkan puncak klasemen Liga Spanyol serta rekor tidak terkalahkan.

Barcelona dan Real Madrid saat ini menjadi dua tim yang belum terkalahkan hingga pekan ke-8 Liga Spanyol.

Konsistensi itulah yang membuat Barcelona dan Real Madrid secara berurutan menempati papan atas klasemen Liga Spanyol dengan raihan poin identik, 22.

Baca juga: Madrid Vs Barcelona: Hebat Benzema atau Lewandowski, David Villa Jawab Begini

Barcelona untuk sementara lebih berhak menempati puncak klasemen Liga Spanyol karena unggul selisih gol atas Real Madrid di urutan kedua.

El Clasico malam ini sangat spesial bagi Xavi karena menjadi pertandingan ke-50 dirinya sebagai pelatih Barcelona.

Musim lalu, Barcelona asuhan Xavi sempat dua kali bertemu Real Madrid pada semifinal Piala Super Spanyol dan Liga Spanyol.

El Clasico pertama Xavi sebagai pelatih berakhir menyakitkan karena Barcelona tersingkir pada semifinal Piala Super Spanyol 2021 setelah takluk 2-3 dari Real Madrid.

Xavi kemudian membalas dengan mengantar Barcelona mempermalukan Real Madrid empat gol tanpa balas di Stadion Santiago Bernabeu pada pekan ke-29 Liga Spanyol 2021-2022.

Klasemen Liga Spanyol

No Klub D M S K -/+ P
1
Barcelona
8 7 1 0 19 22
2
Real Madrid
8 7 1 0 12 22
3
Atlético Madrid
9 6 1 2 8 19
4
Athletic Club
9 5 2 2 11 17
5
Real Betis
8 5 1 2 5 16
Klasemen selengkapnya

Keterangan:
No: Peringkat
D: Dimainkan
M: Menang
S: Seri
K: Kalah
-/+: Selisih Gol
P: Poin
*Update terakhir Minggu (16/10/2022) pukul 13:14 WIB

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com