Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perjalanan Indonesia ke Piala Asia U20 2023, Sempurna bak Jepang dan Korsel

Kompas.com - 18/09/2022, 23:55 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Timnas U20 Indonesia besutan Shin Tae-yong berhasil melaju ke putaran final Piala Asia U20 2023 seusai menjadi juara grup dalam rangkaian kualifikasi.

Dalam rangkaian Kualifikasi Piala Asia U20 2023, timnas Indonesia bersaing di Grup F bersama Timor Leste, Hong Kong, dan Vietnam.

Perjuangan timnas U20 Indonesia pada Kualifikasi Piala Asia U20 2023 dimulai dengan laga melawan Timor Leste.

Laga timnas U20 Indonesia vs Timor Leste dalam matchday pertama Grup F Kualifikasi Piala Asia U20 2023 itu berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, pada Rabu (14/9/2022) malam WIB.

Baca juga: Timnas Indonesia Vs Timor Leste, Eksperimen Bunglon ala Shin Tae-yong

Timnas Indonesia selaku tuan rumah Grup F Kualifikasi Piala Asia U20 2023 berhasil memenangi laga pertama kontra Timor Leste dengan skor 4-0.

Hasil itu menjadi awal positif bagi Indonesia yang kemudian dijadwalkan bertanding melawan Hong Kong pada matchday kedua, Jumat (16/9/2022).

Pada laga melawan Hong Kong, Shin Tae-yong selaku pelatih merotasi starting line-up timnas Indonesia.

Dia memainkan sederet pemain pelapis sejak awal laga kontra Hong Kong.

Baca juga: Timnas Indonesia Vs Hong Kong: Shin Tae-yong Siapkan Senjata Rahasia Hadapi Postur Tinggi Lawan

Pemain Timnas Indonesia Marselino Ferdinan berebut bola dengan pemain Hong Kong saat pertandingan Kualifikasi Piala Asia U20 2023 yang berakhir dengen skor 5-1 di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Jumat (16/9/2022) malam.KOMPAS.com/SUCI RAHAYU Pemain Timnas Indonesia Marselino Ferdinan berebut bola dengan pemain Hong Kong saat pertandingan Kualifikasi Piala Asia U20 2023 yang berakhir dengen skor 5-1 di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Jumat (16/9/2022) malam.

Kendati diperkuat oleh sederet pemain pelapis, Indonesia tetap mampu memetik kemenangan meyakinkan.

Skuad Garuda Nusantara mengakhiri laga kontra Hong Kong dengan skor 5-1.

Hasil tersebut membuat Indonesia memiliki raihan identik dengan pesaing terdekat di Grup F, yakni Vietnam.

Vietnam juga selalu memetik kemenangan ketika melawan Timor Leste dan Hong Kong. Skor yang diukir skuad muda The Golden Star pun sama dengan Indonesia.

Baca juga: Indonesia Vs Vietnam, STY: Ini Waktunya Kita Menang!

Alhasil, Indonesia dan Vietnam harus melakoni laga penentu dalam rangkaian matchday terakhir Grup F Kualifikasi Piala Asia U20 2023, Minggu (18/9/2022).

Tim yang berhasil memenangi laga penentuan tersebut akan menjad juara grup dan otomatis lolos ke putaran final Piala Asia U20 2023.

Setelah berjuang keras, Indonesia sukses memetik kemenangan dramatis atas Vietnam.

Anak-anak asuh Shin Tae-yong sempat tertinggal 1-2 sebelum berbalik unggul dan memastikan kemenangan dengan skor 3-2.

Dengan demikian, Indonesia lolos ke putaran final Piala Asia U20 2023 sebagai juara Grup F.

Baca juga: Hasil Timnas U20 Indonesia Vs Vietnam 3-2: Menang Dramatis, Garuda Lolos ke Piala Asia!

Sementara itu, Vietnam yang finis di peringkat kedua harus menunggu hasil pertandingan di grup lain.

Vietnam masih berpeluang lolos ke putaran final Piala Asia U20 2023 melalui jalur runner-up grup terbaik.

Indonesia Sempurna bak Jepang dan Korsel

Kemenangan atas Vietnam menegaskan penampilan gemilang timnas Indonesia dalam rangkaian Kualifikasi Piala Asia U20 2023.

Indonesia mampu mengakhiri perjuangan di Grup F Kualifikasi Piala Asia U20 2023 dengan raihan sempurna, yakni sembilan poin dari tiga laga.

Garuda Nusantara mengikuti jejak Jepang dan Korea Selatan yang juga mengakhiri perjuangan dengan torehan sempurna.

Jepang sukses menyapu bersih semua laga di Grup C. Mereka mengantongi 12 poin dari empat pertandingan.

Baca juga: Klasemen Kualifikasi Piala Asia U20 2023: Indonesia Juara Grup F, Lolos ke Putaran Final!

Selain mengukir poin sempurna, Jepang juga mampu mencatatkan clean sheet selama bersaing di Grup E. 

Sementara itu, Korea Selatan berhasil menjuarai Grup E berkat torehan sembilan poin dari tiga laga.

Mereka selalu memetik kemenangan kala bersua tiga pesaing di Grup E, yakni Mongolia (7-0), Sri Lanka (6-0), dan Malaysia (6-2).

Raihan sempurna itu membuat Jepang dan Korea Selatan lolos ke putaran final Piala Asia U20 2023 bersama Indonesia.

Baca juga: Hasil Kualifikasi Piala Asia U20 2023, Malaysia Gagal ke Putaran Final

Hasil Laga Timnas Indonesia pada Kualifikasi Piala Asia U20 2023

Matchday 1
Indonesia 4-0 Timor Leste (Hokky Caraka 12', 30', 49', Rabbani Tasnim 89')

Matchday 2
Indonesia 5-1 Hong Kong (Rabbani Tasnim 10', Alfriyanto Nico 22', Zanadin Fariz 43', Marselino Ferdinan 85', 90'-penalti/Chen Ngo Hin 63')

Matchday 3
Indonesia 3-2 Vietnam (Marselino Ferdinan 60', Ferarri 82', Rabbani Tasnim 85'/Ferarri 65'-bd, Xuan Tien 79')

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com