Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PSS Vs Persebaya, AJi Santoso Incar Kemenangan Perdana di Sleman

Kompas.com - 25/08/2022, 18:20 WIB
Suci Rahayu,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Persebaya Surabaya masih belum bisa meraih kemenangan dari setiap laga tandang yang dijalani. Namun, mereka sedang dalam kepercayaan diri tinggi untuk memutus tren itu saat bertandang ke markas PSS Sleman.

Persebaya akan melakukan lawatan ke markas PSS di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (27/8/2022) sore, pada pekan ketujuh Liga 1 2022-2023.

Pada pekan sebelumnya, Persebaya menorehkan kemenangan dramatis 1-0 atas PSIS Semarang di kandang sendiri.

Kemenangan ini diharapkan pelatih Persebaya Aji Santoso jadi titik balik performa tim.

Ia beruntung bisa berhadapan dengan PSS yang sama-sama menang di pertandingan terakhir. Kemenangan tandang PSS di Persik Kediri bisa dijadikan motivasi bagi pemain.

"Mudah-mudahan dengan kemenangan yang spektakuler ini bisa menjadikan modal bagus untuk pertandingan melawan PSS. Saya sampaikan kepada pemain bahwa PSS adalah tim bagus dan mereka juga bisa menang di luar," tutur pelatih berkacamata tersebut tersebut.

Baca juga: Bawa Persebaya Menang Dramatis, Aji Santoso Langsung Tantang PSS Sleman

"Kami dan mereka kan sama-sama menerima hasil positif. Jadi, pertandingan nanti akan berjalan dengan seru," sambungnya.

"Siapa yang bisa memanfaatkan peluang akan jadi pemenang."

Pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso saat pertandingan pekan 6 Liga 1 2022-2023 melawan PSIS Semarang yang berakhir dengan skor 1-0 di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Selasa (23/8/2022) sore.KOMPAS.com/SUCI RAHAYU Pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso saat pertandingan pekan 6 Liga 1 2022-2023 melawan PSIS Semarang yang berakhir dengan skor 1-0 di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Selasa (23/8/2022) sore.

Persebaya juga terbukti menampilkan permainan terbaik setiap kali bertemu dengan tim yang sedang dalam perfroma terbaik.

Aji Santoso mencontohkan dua laga saat bertemu Madura United dan Borneo FC. Bajul Ijo bermain seri 2-2 melawan Madura United dan kalah 1-2 dari Borneo FC.

Akan tetapi, ia menilai penampilan tim justru sangat baik. I ajuga mengakui PSS sedang dalam performa terbaik mereka.

Tim berjuluk Super Elang Jawa tersebut sukses menahan imbang Arema FC dan hanya kalah tipis dari Persib Bandung.

Baca juga: Aji Santoso Puji Tendangan Spektakuler Marselino Pemutus Tren Buruk Persebaya

Aji Santoso berharap penampilan terbaik Persebaya bisa muncul lagi saat menghadapi PSS.

"Pemain saya ini kalau lawan tim bagus, justru tampil bagus. Lawan Madura, yang kata orang-orang mereka adalah tim super, kami bisa memainkan sepak bola yang menarik," kata mantan pelatih Persela Lamongan.

"Kemudian waktu lawan Borneo FC Samarinda,  walau sebelumnya membantai lawan-lawan mereka, kami malah banyak peluang dan kalahnya pun dari adu penalti," imbuhnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com