BANDUNG, KOMPAS.com - PSSI merilis 36 nama pemain Timnas U20 Indonesia yang akan menjalani pemusatan latihan atau training center (TC) di Jakarta mulai 25 Agustus - 6 September 2022.
Timnas U20 Indonesia akan melakoni pertandingan Kualifikasi Piala Asia U-20 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya mulai 14-18 September mendatang.
Dari 36 nama tersebut, tiga personel pemain Persib Bandung dipanggil tim pelatih Timnas Shin Tae-yong. Mereka adalah Kakang Rudianto, Ferdiansyah, dan Robi Darwis.
Pelatih caretaker Persib Bandung, Budiman, pun turut bangga dengan pemanggilan anak-anak asuhnya tersebut.
Baca juga: Perbedaan Main di Bek Kanan Persib dan Timnas Bagi Kakang Rudianto
“Kakang, Robi, dan Ferdiansyah, saya senang ada pemain yang dipanggil timnas karena tujuan pemain bola itu ingin main di level paling tinggi,” kata Budiman.
Ia berharap Kakang, Ferdi, dan Robi tidak sia-siakan kesempatan.
Budiman turut mendoakan mereka bisa membantu Timnas U20 melaju ke putaran final Piala Asia U20.
Putaran final akan berlangsung di Uzbekistan pada tanggal 1 Maret sampai 18 Maret 2023.
“Di timnas itu paling tinggi untuk pemain. Jadi, kesempatan buat mereka jangan disia-siakan,” harap Budiman.
Kesempatan bagus tentunya untuk Robi Darwis. Ini adalah kesempatan selanjutnya yang ia miliki untuk membela tim nasional.
Penampilan Robi Darwis di tiga pertandingan awal Liga 1 2022-2023 bersama Persib rupanya cukup dilirik pelatih Shin Tae-yong.
Baca juga: Pujian adalah Racun, Gelandang Persib Robi Darwis Tidak Mau Terlena
“Apalagi, Robi ini kesempatan bagus buat dia main di level lebih tinggi dan menurut saya Robi layak main di timnas,” tanggap Budiman.
Ia berharap, sang pemain bisa memanfaatkan kesempatan ini sebagai pembuktian bahwa dirinya layak masuk skuad final Shin Tae-yong.
“Kalau saya sangat mendukung mereka main di timnas kita harus support mereka. Kasih dia bisa bermain di timnas,” ungkap Budiman.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.