Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Timnas Indonesia Vs Malaysia, Saddil Ramdani Jadi Sorotan

Kompas.com - 22/05/2022, 13:20 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Malaysia melabeli pemain timnas U23 Indonesia Saddil Ramdani sebagai sosok yang berbahaya dan patut diwaspadai saat laga final sepak bola SEA Games 2021.

Malaysia dan Indonesia akan bersaing untuk memperebutkan medali perunggu SEA Games 2021 Vietnam.

Laga Indonesia vs Malaysia dijadwalkan berlangsung di Stadion My Dinh, Hanoi, Vietnam, Minggu (22/5/2022) pukul 16.00 WIB.

Medali perunggu menjadi prestasi tertinggu yang bisa didapat Malaysia dan Indonesia setelah keduanya sama-sama terhenti di semifinal sepak bola SEA Games 2022.

Tim Harimau Malaya Muda gagal melangkah ke final setelah takluk 0-1 dari tuan rumah Vietnam lewat perpanjangan waktu.

Baca juga: Timnas Indonesia Vs Malaysia, Shin Tae-yong: Ini Situasi Paling Buruk...

Di sisi lain, skuad Garuda Muda juga kalah dengan skor identik dari Thailand setelah berjuang sampai extra time (120 menit).

Kegagalan itu mengakibatkan Indonesia belum berhasil mendapat medali emas dari cabang olahraga sepak bola SEA Games sejak 1991.

Duel timnas Indonesia vs Malaysia memang "hanya" memperebutkan tempat ketiga SEA Games, tetapi bukan berarti tidak bergengsi. 

Terlebih, Malaysia dan Indonesia memiliki sejarah rivalitas yang cukup panjang. Laga diperkirakan bakal ketat.

Pelatih timnas U23 Malaysia Brad Maloney dan anak asuhnya termotivasi untuk membawa pulang medali perunggu dari ajang SEA Games 2021 Hanoi.

Baca juga: Timnas Indonesia Vs Malaysia, Jabat Tangan Sebelum Berebut Perunggu

Namun, dia memperkirakan hal itu tidak mudah karena Indonesia juga memiliki tujuan yang sama.

"Saya percaya rivalitas adalah sesuatu yang sehat untuk olahraga ini," kata Maloney, dikutip dari New Straits Times.

"Sebab itu, para pemain saya lebih termotivasi untuk membawa pulang perunggu," tutur juru taktik asal Australia itu menambahkan.

"Di sisi lain, saya yakin Indonesia akan termotivasi juga untuk memenangkan perunggu," ucap Maloney.

Brad Maloney menilai bahwa timnas Indonesia adalah tim yang berbahaya karena memiliki pemain berkualitas.

Baca juga: Link Live Streaming Indonesia Vs Malaysia, Perebutan Perunggu Sore Ini

Salah satu pemain timnas Indonesia yang diwaspadainya adalah Saddil Ramdani.

"Mereka memiliki beberapa pemain berkualitas, dan Saddil Ramdani, yang bermain di Malaysia, bisa sangat berbahaya," ujar Brad Maloney.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com