Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 22/05/2022, 05:45 WIB
Ahmad Zilky,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengatakan bahwa dia bakal mewaspadai kekuatan timnas U23 Malaysia dalam laga perebutan medali perunggu SEA Games 2021.

Pertandingan timnas Indonesia vs Malaysia dalam jadwal SEA Games 2021 bakal berlangsung di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, Vietnam, Minggu (22/5/2022) mulai pukul 16.00 WIB.

Timnas U23 Indonesia dan Malaysia besua di perebutan medali perunggu lantaran mereka gagal memetik kemenangan saat bertanding dalam laga semifinal.

Baca juga: Jelang Lawan Timnas U23 Indonesia, Malaysia Dapat Suntikan Semangat

Tim beralias Garuda Muda tersebut dipaksa menyerah kala melakoni pertandingan melawan Thailand di Stadion Thien Truong, Nam Dinh, Vietnam, Kamis (19/5/2022).

Saat itu, timnas U23 Indonesia kalah 0-1 dari Thailand via perpanjangan waktu akibat gol yang dicetak oleh Weerathep Pomphan pada menit ke-95.

Sementara itu, hasil serupa juga didapatkan timnas Malaysia. Harimau Malaya kalah 0-1 dari Vietnam selepas bermain selama 120 menit.

Baca juga: SEA Games 2021: Pelatih Thailand Berseri Tekuk Timnas U23 Indonesia, tetapi....

Gawang timnas U23 Malaysia dijebol oleh Nguyen Tien Linh saat pertandingan memasuki menit ke-111.

Dengan demikian, timnas U23 Indonesia bakal menjalani pertandingan melawan Malaysia guna memperebutkan satu medali perunggu.

Menjelang pertandingan tersebut, Shin Tae-yong mengatakan bahwa kekuatan timnas Malaysia sulit diprediksi.

Baca juga: Timnas Indonesia Vs Malaysia, Abimanyu Cedera, Garuda Makin Pincang

Pola permainan Malaysia disebutnya sangat sulit ditebak. Menurut Shin Tae-yong, skuad Harimau Malaysia bisa bermain bagus, tetapi juga bisa buruk.

“Timnas U23 Malaysia terkadang bisa bermain bagus, tetapi bisa juga tidak,” tutur Shin Tae-yong dilansir dari Berita Harian.

“Tapi saya yakin mereka sudah memperbaiki diri dengan baik. Malaysia sulit diprediksi, mereka seperti ‘tim hantu’,” kata dia menambahkan.

Baca juga: Timnas Indonesia Vs Malaysia, STY Yakin Garuda Rebut Medali SEA Games

Beban Shin Tae-yong untuk membawa timnas U23 Indonesia meraih medali perunggu dipastikan bakal bertambah. Sebab, dia kehilangan banyak pemain penting.

Tiga pemain di antaranya yakni, Firza Andika, Rachmat Irianto, dan Ricky Kambuaya dipastikan bakal absen lantaran terkena kartu merah saat melawan Thailand.

Selain itu, kondisi Egy Maulana Vikri juga masih dipertanyakan. Sang pemain terancam tidak turut serta pada pertandingan melawan Malaysia karena terlilit cedera.

Kabar terbaru menyebut Syahrian Abimanyu juga diragukan bisa tampil melawan Malaysia karena lilitan cedera hamstring.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com