Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Klopp Tertawa Usai Guardiola Sebut Semua Orang Dukung Liverpool...

Kompas.com - 10/05/2022, 19:00 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

Sumber GOAL

KOMPAS.com - Juergen Klopp bereaksi atas pernyataan Pep Guardiola yang menyebut semua orang mendukung Liverpool menjuarai Liga Inggris.

Persaingan menuju gelar juara Liga Inggris 2021-2022 antara Manchester City dan Liverpool semakin ketat.

Saat ini, Man City masih menguasai puncak klasemen Liga Inggris dengan raihan 86 poin.

Perolehan The Citizens bertambah menyusul kemenangan telak 5-0 atas Newcastle United akhir pekan lalu.

Baca juga: Guardiola Panaskan Persaingan Juara Liga Inggris: Semua Orang Mendukung Liverpool…

Sementara, Liverpool harus tertahan 1-1 kala menyambut Tottenham Hotspur di Anfield.

Praktis, Man City kini berhasil menjauhi Liverpool dengan selisih tiga poin.

Di tengah persaingan Man City-Liverpool, Pep Guardiola memanaskan situasi usai laga kontra Newcastle, yang digelar beberapa hari usai The Citizens disingkirkan Real Madrid dari Liga Champions.

Guardiola mengatakan semua orang dan media mendukung Liverpool dalam perburuan juara Liga Inggris.

Di sisi lain, eks juru taktik Barcelona tersebut mengakui sejarah Liverpool di pentas Eropa.

Baca juga: Aston Villa Vs Liverpool: Gerrard Bisa Bikin The Reds Kembali “Terpeleset”

Akan tetapi, untuk Liga Inggris, dia tampak tak terkesan dengan The Reds karena baru juara lagi setelah 30 tahun.

Menjelang duel Aston Villa vs Liverpool pada laga tunda pekan ke-33 Liga Inggris, Klopp memberikan reaksi terhadap pernyataan Guardiola itu.

Seusai ditanya jurnalis setempat, Klopp awalnya tertawa lebih dulu. Kemudian, dirinya menuturkan kata-kata tak sepakat.

"Saya tinggal di Liverpool, jadi, ya, di sini banyak orang ingin kami memenangkan liga. Itu benar, tetapi bahkan di sini mungkin hanya 50 persen (yang ingin Liverpool juara)," ucap Klopp dikutip dari Goal International.

Pada kesempatan yang sama, Klopp menyinggung kritiknya soal taktik Antonio Conte saat Tottenham menahan Liverpool. Dia mengaku menyesal atas kritiknya.

"Saya mengatakan setelah pertandingan (vs Spurs) 'Mereka bermain seperti itu, tetapi masih berada di urutan kelima'," tutur Klopp.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com