Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Drawing Liga Champions, Bertabur Big Match di Perempat Final

Kompas.com - 17/03/2022, 19:40 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kompetisi tertinggi antarklub Eropa, Liga Champions, akan memasuki fase delapan besar atau perempat final.

Drawing perempat final Liga Champions dihelat di markas UEFA yang terletak di Nyon, Swiss, pada Jumat (18/3/2022) mulai pukul 18.00 WIB.

Perempat final Liga Champions musim ini dipastikan akan sangat menarik karena berpotensi menyajikan banyak big match.

Sebab, drawing perempat final Liga Champions bersifat terbuka alias tidak ada tim yang berstatus unggulan.

Tidak hanya itu, dua tim dari negara yang sama juga sudah bisa bertemu di perempat final Liga Champions.

Baca juga: Daftar Tim Lolos ke Perempat Final Liga Champions: Juara Bertahan Melaju, Juventus Gugur

Inggris dan Spanyol menjadi dua negara pengirim wakil terbanyak ke perempat final Liga Champions, yakni masing-masing tiga.

Tim Inggris yang berhasil lolos ke perempat final Liga Champions adalah Manchester City, Liverpool, dan sang juara bertahan, Chelsea.

Adapun wakil Spanyol di perempat final Liga Champions adala Atletico Madrid, Villarreal, dan Real Madrid.

Dua tim perempat finalis lainnya adalah Bayern Muenchen (Jerman) dan Benfica (Portugal).

Dari delapan tim di atas, terdapat tiga klub yang belum pernah meraih gelar juara Liga Champions.

Tiga tim itu adalah Atletico Madrid, Villarreal, dan Manchester City asuhan Pep Guardiola.

Baca juga: Nestapa Messi dan Ronaldo di Liga Champions: Sama-sama Gugur di 16 Besar

Drawing perempat final Liga Champions musim ini sangat dinantikan terlebih setelah terjadi kesalahan teknis pada undian 16 besar.

Salah satu contoh kesalahan teknis yang terjadi pada drawing 16 besar Liga Champions pertengahan Desember tahun lalu melibatkan Manchester United.

Pada awalnya, lawan Man United adalah raksasa Perancis, Paris Saint-Germain.

Namun, UEFA memutuskan melakukan undian ulang karena ditemukan kesalahan teknis terkait penempatan bola calon lawan Man United.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com