Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Tim Lolos ke Perempat Final Liga Champions: Juara Bertahan Melaju, Juventus Gugur

Kompas.com - 17/03/2022, 07:03 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber UEFA

KOMPAS.com - Daftar tim lolos ke perempat final Liga Champions 2021-2022 telah lengkap. Villarreal dan Chelsea menyusul enam tim lain yang melaju lebih dulu.

Villarreal memberikan kejutan setelah mengalahkan Juventus 3-0 pada laga leg kedua 16 besar Liga Champions, Kamis (17/3/2022) dini hari WIB.

Bertandang ke markas Juventus, Aliianz Stadium, Villarreal meraih kemenangan telak 3-0 atas Juventus.

Kapal Selam Kuning, julukan Villarreal, berjaya berkat gol Gerard Moreno (78'-p), Pau Torres (85'), dan Arnaut Danjuma (90+2'-p).

Baca juga: Hasil Lille Vs Chelsea 1-2: Libas Juara Ligue 1, The Blues ke Perempat Final Liga Champions

Pada laga leg pertama, kedua tim bermain imbang 1-1. Artinya, Villarreal menyingkirkan Juventus dengan kemenangan agregat 4-1.

Bagi Juventus, kekalahan ini memperpanjang derita dengan tersingkir pada babak 16 besar Liga Champions dalam tiga musim beruntun.

Pada laga lainnya, Chelsea comeback 2-1 di markas juara bertahan Liga Perancis, LOSC Lille.

Tim tuan rumah unggul lebih dulu melalui penalti Burak Yilmaz (38'). 

Baca juga: Liga Champions Lille Vs Chelsea 1-2: Serba Tiga dari Burak Yilmaz

Gol-gol Christian Pulisic (40+3') dan Cesar Azpilicueta (71') membuat Chelsea mengalahkan Lille.

Hasil ini membuat Chelsea menang back-to-back atas Lille dengan agregat 4-1. 

Pada laga leg pertama, The Blues yang merupakan juara Liga Champions ini berhasil melibas Lille 2-0 di Stamford Bridge.

Delapan peserta perempat final Liga Champions 2021-2022 sekarang telah lengkap.

Spanyol dan Inggris mengirimkan wakil terbanyak ke perempat final Liga Champions musim ini dengan jumlah tiga tim.

Baca juga: Hasil Arsenal Vs Liverpool: Menang 2-0, The Reds Tempel Man City di Puncak

Adapun tim-tim yang lolos yaitu Atletico Madrid, Bayern Muenchen, Benfica, Liverpool, Manchester City, Real Madrid, Villarreal, dan Chelsea.

Selanjutnya, UEFA akan melakukan drawing atau undian babak perempat final Liga Champions pada Jumat (18/3/2022).

Tim-tim dari liga yang sama sudah bisa saling bentrok mulai babak perempat final Liga Champions.

Sementara itu, partai perempat final Liga Champions dijadwalkan berlangsung pada 5/6 April (leg pertama) dan 12/13 April (leg kedua).

Daftar Tim Lolos Perempat Final Liga Champions

  • Atletico Madrid (SPA)
  • Bayern Muenchen (JER)
  • Benfica (POR)
  • Liverpool (ING)
  • Manchester City (ING)
  • Real Madrid (SPA)
  • Villarreal (SPA)
  • Chelsea (ING)
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber UEFA
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com