Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menilik Persiapan Malaysia Jelang Piala AFF U23, Uji Coba Lawan Klub Saddil Ramdani

Kompas.com - 04/02/2022, 12:40 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Tim nasional Malaysia yang akan menjadi salah satu pesaing Indonesia pada fase grup Piala AFF U23 2022 telah mengagendakan laga uji coba melawan klub-klub lokal Negeri Jiran.

Hal itu diketahui berdasarkan pengumuman yang diunggah di akun Twitter induk sepak bola Malaysia, FAM, pada Kamis (3/2/2022) sore WIB.

FAM mengumumkan bahwa timnas U23 Malaysia bakal melakoni dua laga uji coba, salah satunya melawan klub yang diperkuat oleh pemain Indonesia, Saddil Ramdani, yakni Sabah FC.

Laga uji coba antara timnas U23 Malaysia dan Sabah FC itu dijadwalkan berlangsung di Stadium Likas pada Sabtu (5/2/2022) malam waktu setempat.

Baca juga: Tujuan Khusus Malaysia Percayakan Wajah Baru Jelang Piala AFF U23 2022

Saat ini, Saddil Ramdani masih berstatus pemain Sabah FC setelah sempat dikaitkan dengan klub peserta Liga Serbia, FK Novi Pazar.

Pelatih FK Novi Pazar, Dragan Radojicic, pun telah mengonfirmasi ketertarikannya untuk memboyong Saddil Ramdani.

Dia berharap Saddil Ramdani bisa merapat sebelum paruh kedua Liga Super Serbia 2021-2022 yang dimulai pada pertengahan Februari.

Namun, tawaran yang dilayangkan FK Novi Pazar untuk memboyong Saddil Ramdani ditolak oleh Sabah FC.

Baca juga: Pelatih Sabah FC Bantah Tahan Saddil Ramdani ke Eropa

Sabah FC disebut meminta biaya transfer senilai 300 ribu euro atau sekitar Rp 4,9 miliar mengingat Saddil Ramdani masih terikat kontrak dengan klub hingga30 November 2022.

Di sisi lain, FK Novi Pazar dilaporkan ingin mendatangkan Saddil Ramdani secara gratis.

Negosiasi kemudian berujung buntu dan Saddil Ramdani belum bisa mewujudkan impian berkarier di Eropa, setidaknya untuk saat ini.

Selain diminati klub Liga Serbia, Saddil Ramdani juga sempat menarik perhatian peserta Liga 1 Indonesia, Persija Jakarta.

Ketertarikan Persija Jakarta yang ingin merekrut Saddil Ramdani diungkapkan oleh manajer klub, Bambang Pamungkas.

Baca juga: Bambang Pamungkas: Persija Sempat Incar Saddil Ramdani

Akan tetapi proses transfer Saddil Ramdani ke Persija juga batal akibat beberapa alasan, salah satunya karena tak sesuai dengan kebutuhan Angelo Alessio, yang saat itu masih melatih Macan Kemayoran.

Kini, Saddil Ramdani tetap bermain untuk Sabah FC. Dia kali terakhir terpantau tampil ketika Sabah FC takluk 0-1 dalam laga uji coba kontra Kuching City FC pada 29 Januari lalu.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com