Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ranking FIFA Indonesia Selepas Piala AFF 2020

Kompas.com - 03/01/2022, 09:20 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Timnas Indonesia masih menempati ranking ke-164 FIFA setelah Piala AFF 2020.

Timnas Indonesia baru saja menyelesaikan perjuangan mereka di Piala AFF 2020. Tim Garuda berhasil menembus final, tetapi belum mampu juara.

Indonesia berakhir sebagai runner up Piala AFF 2020 setelah kalah 2-6 secara agregat dari Thailand dalam dua pertandingan final.

Pada leg pertama yang digelar pada Rabu (29/12/2021) di National Stadium, Singapura, Indonesia takluk 0-4 daru Thailand.

Baca juga: 5 Sisi Positif Timnas Indonesia di Piala AFF 2020: Garuda Belia Pikat Klub Luar Negeri

Empat gol Thailand yang bersarang di gawang Indonesia tercatat atas nama Chanathip Songkrasin (2 gol), Supachok Sarachat, dan Bordin Phala.

Lalu, pada leg kedua yang dihelat tiga hari kemudian (1/1/2022), timnas Indonesia bermain imbang 2-2 dengan Thailand.

Dua gol timnas Indonesia dicetak oleh Ricky Kambuaya dan Egy Maulana Vikri.

Sementara itu, tim Gajah Perang mencetak gol melalui Adisak Kraisorn dan Sarach Yooyen.

Bagi Indonesia, ini merupakan kali keenam mereka berakhir di peringkat kedua pada turnamen Piala AFF/Piala Tiger.

Baca juga: Satu Solusi untuk Tingkatkan Kualitas Striker Timnas Indonesia

Sebelumnya, timnas Indonesia mendapatkan predikat itu pada edisi 2000, 2002, 2004, 2010, dan 2016.

Sementara itu, Thailand mendapat trofi Piala AFF keenam mereka setelah mengalahkan timnas Indonesia di final.

Lima gelar juara sebelumnya didapat Thailand pada 1996, 2000, 2002, 2014, dan 2016.

Tak hanya berpengaruh terhadap penentuan gelar juara, pertandingan final Piala AFF 2020 pun membawa dampak bagi ranking FIFA buat timnas Indonesia.

Melansir Footy Rankings, sebelum maju bertanding, Indonesia berada di urutan ke-164 dalam ranking FIFA dengan torehan 994,92 poin.

Baca juga: Pengamat Sepak Bola Asia Sebut 4 Pilar Indonesia yang Tampil Fantastis di Piala AFF

Namun, poin Indonesia berkurang menjadi 993,18 poin (-1,74 poin) karena kalah telak pada leg pertama dari Thailand.

Timnas Indonesia kemudian mendapat tambahan 0,78 poin setelah menahan imbang Thailand pada leg kedua.

Dengan demikian, poin akhir Indonesia setelah Piala AFF 2020 adalah 993,96 poin dan tim Merah Putih tetap menempati ranking ke-164 FIFA.

Sementara itu, Thailand bercokol di peringkat ke-113 FIFA dengan 1.160,14 poin. (Arif Setiawan).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com