Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Vs Malaysia: Pelatih Harimau Malaya Dibuat Bingung Taktik Shin Tae-yong

Kompas.com - 17/12/2021, 11:20 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Timnas Malaysia mengusung misi "menang atau pulang" saat melawan Indonesia di Piala AFF 2020 atau AFF Cup 2020. 

Pelatih Malaysia, Tan Cheng Hoe, pun mengingatkan timnya untuk mewaspadai strategi timnas Indonesia. 

Pertandingan Indonesia vs Malaysia pada matchday terakhir Grup B Piala AFF 2020 bakal berlangsung di Stadion Nasional, Singapura, Minggu (19/12/2021) pukul 19.30 WB. 

Laga antara timnas Indonesia dan Malaysia akan menentukan tim mana yang berhasil lolos ke semifinal Piala AFF 2020

Baca juga: Prediksi TImnas Indonesia Vs Malaysia, Taktik Shin Tae-yong Bikin Garuda Unggul

Saat ini, timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong menghuni puncak klasemen Grup B usai mengumpulkan 7 poin dari tiga pertandingan. 

Poin skuad Garuda sama dengan milik Vietnam yang berada di posisi kedua. Hanya saja, timnas Indonesia berhak menempati urutan teratas karena unggul dalam selisih gol. 

Di bawah Indonesia dan Vietnam, secara beurutan ada Malaysia (6 poin), Kamboja (3), dan Laos (0)

Secara matematis, Indonesia, Vietnam, dan Malaysia masih berpeluang lolos ke semifinal. Sementara itu, Kamboja dan Laos dipastikan tersingkir. 

Bagi Indonesia, untuk melaju ke semifinal, Evan Dimas dkk perlu menghindari kekalahan dari Malaysia. 

Artinya, Indonesia bisa lolos apabila meraih hasil imbang atau bahkan menang atas Malaysia.

Syarat berbeda berlaku untuk Malaysia. Tim berjuluk Harimau Malaya itu wajib menang untuk mengunci satu tiket semifinal. 

Malaysia tidak peduli dengan permainan menarik untuk saat ini. Mereka hanya fokus agar bisa mengalahkan Indonesia. 

"Tentu saja hasil lebih penting daripada pertandingan sepak bola yang menarik," kata pelatih Malaysia, Tan Cheng Hoe, dilansir dari Berita Harian. 

"Ini adalah pertandingan yang harus kami menangi tidak peduli berapa banyak pemain yang kami miliki dan situasi apa yang kami hadapi saat ini." 

"Jika kami terburu-buru atau bermain di bawah tekanan, kami tidak akan bisa bermain seperti yang kami inginkan." 

"Hal terpenting adalah para pemain terus percaya pada kemampuan mereka dan rekan satu tim," tutur Cheng Hoe. 

Baca juga: Indonesia Vs Malaysia: Harimau Malaya Dihujani Kabar Baik, Garuda Patut Waspada!

Cheng Hoe juga mewanti-wanti anak didiknya untuk mewaspadai strategi timnas Indonesia arahan pelatih Shin Tae-yong. 

Sang pelatih Malaysia tampak dibuat bingung oleh Shin Tae-yong yang kerap menerapkan strategi berbeda di setiap laga.

"Kami tahu Indonesia hanya membutuhkan hasil imbang, jadi mungkin mereka akan bermain bertahan atau sebaliknya, kami tidak yakin," katanya. 

"Pastinya kami harus mempersiapkan tim dengan bagus untuk melawan mereka. Kami perlu beradaptasi karena mereka sangat menyerang di dua pertandingan pertama." 

"Jadi, kami harus bisa dalam situasi apa pun. Kami akan bertanding dengan misi untuk mendapatkan kemenangan," kata Tan Cheng Heo. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com