Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Babak Pertama Persebaya Vs Madura United, Bajul Ijo Tertekan, Skor Masih 0-0

Kompas.com - 20/11/2021, 19:17 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Babak pertama laga Persebaya vs Madura United berjalan sengit, tetapi berakhi imbang tanpa gol.

Duel Persebaya vs Madura United berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, DI Yogyakarta, pada Sabtu (20/11/2021) malam WIB.

Dilihat dari statistik penguasaan bola, babak pertama Persebaya vs Madura United berjalan berimbang.

Namun, Madura United dengan 53 persen penguasaan bola melepaskan tembakan ke arah gawang lebih banyak daripada Persebaya.

Sepanjang babak pertama, Madura United tercatat melepaskan total 12 tembakan. Namun, hanya satu percobaan Madura United yang tepat sasaran.

Di sisi lain, Persebaya asuhan Aji Santoso hanya mampu melepaskan lima tembakan, tetapi tidak ada yang tepat sasaran.

Baca juga: Link Live Streaming Persebaya Vs Madura United, Kick-off 18.15 WIB

Jalannya babak pertama Persebaya vs Madura United:

Laga melawan Persebaya menjadi momen debut untuk pelatih anyar Madura United, Fabio Araujo Lefundes.

Pelatih asal Brasil itu ditunjuk manajemen Madura United untuk menggantikan Rahmad Darmawan yang mengundurkan diri pada 8 November 2021.

Fabio Araujo kali ini menerapkan formasi 4-2-3-1 dengan mengandalkan Rafael Da Silva di lini depan.

Rafael Da Silva akan disokong oleh tiga gelandang serang, yakni Slamet Nurcahyo, Bayu Gatra, dan Hugo "Jaja" Gomes.

Di sisi lain, pelatih Persebaya, Aji Santoso, langsung menurunkan trio Bruno Moreira Soares, Taisei Marukawa, dan Jose Wilkson di lini depan.

Baca juga: Link Live Streaming Persebaya Vs Madura United, Kick-off 18.15 WIB

Pada awal babak pertama, Madura United langsung mengambil inisiatif menyerang terlebih dahulu.

Madura United sudah mendapatkan peluang lewat tembakan jarak jauh Haris Tuharea pada menit ke-6.

Beruntung bagi Persebaya karena tembakan kaki kanan Haris Tuharea masih melebar di sisi kanan gawang kiper Ernando Ari.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com