KOMPAS.com - Persipura Jayapura resmi memecat Jacksen F Tiago dari kursi kepelatihan klub, Jumat (19/11/2021) malam WIB.
Kabar tersebut disampaikan oleh Ketua Umum Persipura Jayapura, Benhur Tomi Mano, melalui akun Instagram klub.
Ini merupakan kali kedua Persipura berpisah dengan pelatih asal Brasil tersebut setelah tahun 2014 silam.
Bukan hanya Jacksen, Breno Araujo selaku pelatih fisik juga resmi berpisah dengan tim Mutiara Hitam.
"Hari ini kami dari manajemen telah bersepakat dengan Coach Jacksen Tiago untuk mengakhiri kerja sama secara baik-baik, beliau sampaikan permohonan maaf dan terima kasih," kata Benhur Tomi Mano.
Baca juga: Hasil Borneo FC Vs Persipura: Boaz Solossa Lukai Sang Mantan, Pesut Etam Menang 1-0
"Oleh karena itu, saya juga ingin menyampaikan terima kasih banyak atas kerja sama kita selama ini, perpisahan ini tidak akan memutus tali silaturahmi yang sudah terjalin."
"Kami berharap Coach Jacksen bisa sukses dalam pekerjaannya nanti, dimana pun berada semoga Coach Jacksen tidak melupakan kami."
"Tidak menutup kemungkinan suatu saat kita bisa bertemu dan bekerjasama lagi. Berikut juga dengan Coach Breno Araujo, terima kasih banyak kami sampaikan atas dedikasi dan kerja samanya selama bersama tim Persipura Jayapura, semoga sukses selalu di tempat kerja yang baru nanti."
Persipura memecat Jacksen F Tiago setelah mereka menelan rentetan hasil negatif di Liga 1 2021-2022.
Hingga laga ke-12 Liga 1, Persipura terbenam di zona degradasi, tepat di posisi ke-17 dengan baru meraup lima poin.
Perolehan poin tersebut didapat setelah Mutiara Hitam hanya menang sekali, imbang dua kali, dan sembilan kali menelan kekalahan dalam 12 laga.
Teranyar, Persipura takluk 0-1 dari Borneo FC pada Kamis (18/11/2021).
Selanjutnya, Persipura akan ditangani Ridwan Bauw untuk sementara hingga menemukan pelatih baru.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.