Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Benfica Vs Bayern, Empat Gol dalam 15 Menit Bawa Sane dkk Menang 4-0

Kompas.com - 21/10/2021, 04:03 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - FC Bayern menghancurkan Benfica 4-0 lewat kuartet gol yang dicetak dalam periode 15 menit pada lanjutan laga Grup E Liga Champions, Kamis (21/10/2021) dini hari WIB.

Hasil Benfica vs Bayern di Estadio da Luz, Lisbon, tersebut datang dari tembakan bebas Leroy Sane pada menit ke-70, gol bunuh diri Everton (80'), disusul oleh tap in Robert Lewandowski (82'), dan gol penutup yang dibukukan Sane lagi (84').

FC Bayern kini mengoleksi sembilan poin dan membukukan 12 gol tanpa balas pada fase setengah jalan Grup E.

Bayern memperpanjang rekor tak terkalahkan menjadi 20 laga tandang Liga Champions terakhir (16 menang dan 4 seri). Rentetan ini merupakan rekor Liga CHampions.

Benfica menerima kekalahan pertama mereka dalam 10 laga antarklub Eropa terakhir di Lisbon dan memenangi empat laga terakhir mereka.

Pelatih Julian Nagelsmann absen dari memimpin tim karena "infeksi menyerupai flu". Posisinya digantikan oleh asisten-asisten pelatih Dino Toppmoeller dan Xaver Zembrod untuk laga ini.

Kurang dari 10 menit berselang, sundulan Lewandowski telah memaksa penyelamatan dari bagus dari kiper Odysseas Vlachodimos.

Bayern lalu mencatatkan penguasaan bola hingga 68 persen pada 15 menit awal.

Benfica balik mengancam lewat tandukan Yaremchuk yang masih melebar dari umpan Rafa Silva.

Benfica lalu memaksa sebuah penyelamatan bagus dari Manuel Neuer. Darwin Nunez yang menguji sang kiper lewat tembakan kerasnya.

Partai ini menjadi laga Liga Champions ke-100 bagi kiper Bayern tersebut.

Pola pertandingan pada 25 menit pertama adalah Benfica berupaya bertahan dalam dan compact serta melakukan counter di sela-sela penguasaan bola dominan dari Bayern.

Lewandowski sempat menceploskan bola dari jarak dekat persis sebelum tengah lapangan dari umpan silang Coman tetapi ulasan VAR menilai bola masuk dari tangan sang striker dan dianulir.

Babak pertama berakhir 0-0.

BABAK KEDUA

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Timnas Indonesia
Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Internasional
Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Badminton
Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

Badminton
Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Liga Italia
Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: STY Waspada, Pantang Terlena Memori Piala Asia

Indonesia Vs Vietnam: STY Waspada, Pantang Terlena Memori Piala Asia

Timnas Indonesia
Persija Jadi Musafir di Bali, Thomas Doll Sebut Pemain Sangat Profesional

Persija Jadi Musafir di Bali, Thomas Doll Sebut Pemain Sangat Profesional

Liga Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Dukungan Shin Tae-yong untuk Justin Hubner

Indonesia Vs Vietnam: Dukungan Shin Tae-yong untuk Justin Hubner

Timnas Indonesia
Igor Tudor Resmi Latih Lazio: Eks Asisten Pirlo, Pemuja Gasperini

Igor Tudor Resmi Latih Lazio: Eks Asisten Pirlo, Pemuja Gasperini

Liga Italia
Reaksi Shin Tae-yong soal Jersey Latihan Timnas, Kritik Daya Serap Keringat

Reaksi Shin Tae-yong soal Jersey Latihan Timnas, Kritik Daya Serap Keringat

Timnas Indonesia
Nottingham Forest Dihukum Pengurangan 4 Poin, Turun ke Zona Degradasi

Nottingham Forest Dihukum Pengurangan 4 Poin, Turun ke Zona Degradasi

Liga Inggris
Fokus Masuk 4 Besar, Bali United Ingin Stabil sampai Akhir Musim

Fokus Masuk 4 Besar, Bali United Ingin Stabil sampai Akhir Musim

Liga Indonesia
Respons Tegas Shin Tae-yong soal Sindiran Vietnam ke Timnas Indonesia

Respons Tegas Shin Tae-yong soal Sindiran Vietnam ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com