Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Lengkap Liga Inggris: MU Tumbang Saat Man City Menang, Ronaldo Menuntut...

Kompas.com - 26/09/2021, 05:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Manchester United menelan kekalahan saat rival sekotanya, Manchester City, berhasil meraih kemenangan dalam rangkaian pekan keenam Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris, musim 2021-2022.

Hasil kontras yang dialami dua klub asal Kota Manchester itu memanaskan persaingan di papan atas klasemen Liga Inggris.

Cristiano Ronaldo yang memahami tingkat persaingan Liga Inggris kemudian menuntut reaksi cepat dari Man United.

Menurut Ronaldo, Man United harus segera bangkit agar tidak kehilangan lebih banyak poin.

Baca juga: Solskjaer Yakin Cristiano Ronaldo Bisa Main Sampai Usia 40 Tahun

Ronaldo mengatakan bahwa setiap raihan poin sangat berarti di liga yang sangat kompetitif seperti Premier League.

Tak hanya sekadar menuntut, Ronaldo mengajak rekan-rekannya untuk bersama menunjukkan "taring" yang dimiliki The Red Devils, julukan Man United.

"Ini baru permulaan, tetapi dalam kompetisi sekuat Premier League, setiap poin penting!" tulis Ronaldo di akun Instagram pribadinya.

"Kami harus segera bereaksi, bangkit, dan menunjukkan kekuatan yang sebenarnya," lanjutnya.

Baca juga: De Gea Takjub dengan Cara Ronaldo Merawat Tubuh

Dalam rangkaian pekan keenam Liga Inggris, Man United menelan kekalahan dari tamunya, Aston Villa.

Bermain di Stadion Old Trafford, Sabtu (25/9/2021) malam WIB, Man United selaku tim tuan rumah takluk dengan skor 0-1.

Satu-satunya gol yang membuat Man United menelan kekalahan dicetak oleh bek Aston Villa, Kortney Hause, pada menit ke-88.

Man United sejatinya punya peluang emas untuk menyamakan kedudukan. Mereka mendapat hadiah penalti kala laga memasuki menit ke-90+3.

Namun, Bruno Fernandes yang dipercaya sebagai eksekutor gagal menuntaskan peluang tersebut.

Baca juga: Hasil Man United Vs Aston Villa - Ronaldo Melempem, Fernandes Gagal Penalti, Setan Merah Kalah!

Penyerang Manchester City, Gabriel Jesus (kiri), merayakan gol dalam pertandingan Premier League antara Chelsea vs Man City di Stamford Bridge, London, Sabtu (25/9/2021).BEN STANSALL/AFP Penyerang Manchester City, Gabriel Jesus (kiri), merayakan gol dalam pertandingan Premier League antara Chelsea vs Man City di Stamford Bridge, London, Sabtu (25/9/2021).

Man United tak mampu menyamakan kedudukan sehingga harus kehilangan poin.

Sementara itu, Aston Villa berhak memetik poin penuh dari markas Man United.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com