Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persipura Vs Persiraja, Tekad Mutiara Hitam Akhiri Puasa Kemenangan Liga 1

Kompas.com - 23/09/2021, 17:05 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Persipura Jayapura mengusung misi bangkit saat berhadapan dengan Persiraja Banda Aceh pada pekan keempat Liga 1 2021-2022.

Klub berjulukan Mutiara Hitam itu belum meraih kemenangan dalam kiprahnya di kompetisi musim ini.

Dua kalah dan satu imbang, merupakan hasil yang diraih Persipura dalam tiga laga awalnya di Liga 1 2021-2022.

Pelatih Persipura, Jacksen Ferreira Tiago, mengakui bahwa hasil yang diraih oleh anak asuhnya dalam tiga laga awal dalam kompetisi musim ini memang mengecewakan.

Baca juga: Jacksen F Tiago Senang Persipura Stabil meski Tanpa Pemain Asing

Akan tetapi, dia melihat progres yang positif ditunjukkan para pemain dalam setiap laga yang dilakoni.

Oleh karena itu, Jacksen berharap Persipura bisa meraih kemenangan pertamanya di Liga 1 2021-2022 saat bentrok dengan Persiraja.

"Semua sudah kami rencanakan dan persiapan berjalan dengan baik, lancar tidak ada kendala. Kondisi anak-anak juga terlihat bugar dan sehat, tidak ada kendala," kata Jacksen dalam konferensi pers virtual, Kamis (23/9/2021).

"Kami berharap, semoga apa yang kami rencanakan dengan baik, besok bisa meraih kemenangan pertama di liga 1 ini," sambung dia.

Jacksen melanjutkan, mengalahkan Persiraja bukanlah misi yang mudah. Menurutnya, Persiraja adalah tim yang harus diwaspadai karena statusnya sebagai tim kuda hitam.

Bagi Jacksen, duel menghadapi Persiraja, akan jauh lebih sulit dari pertandingan menghadapi Persija Jakarta.

Pasalnya, secara permainan, tim Laskar Rencong memiliki gaya main yang sangat terorganisir.

Kolektivitas dan kedisiplinan dalam melakukan transisi dari tim asuhan Joko Susilo itu juga sering merepotkan lawan.

"Karena saya lihat mereka (Persiraja) sangat terorganisir secara permainan. Mereka juga menjalankan disiplin yang tinggi. Mereka pandai dalam memanfaatkan kesalahan lawan," ungkap Jacksen.

"Jadi kami harus waspada dan menurut kami, pertandingan besok akan lebih sulit dibandingkan dengan pertandingan melawan Persija," tegas dia.

Baca juga: Persipura Tunjukkan Denyut Kebangkitan

Selain permainan yang terorganisir, Persiraja juga sejatinya dihuni sejumlah pemain berkualitas. Salah satunya adalah Paulo Henrique, yang tajam di kotak penalti lawan.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com